Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Electric Mobility (ELMO)

Baru Juga Dirilis, Hyundai Cirebon Sudah Keluarkan 5 SPK untuk IONIQ dan KONA Electric

Ditta Aditya Pratama - Senin, 9 November 2020 | 21:30 WIB
Hyundai Kona Electric
Hyundai
Hyundai Kona Electric

Hyundai Cirebon mengakui kehadiran mobil listrik IONIQ dan KONA Electric ini mendapat sambutan positif dari masyarakat.

Sejumlah warga mendatangi Showroom Hyundai Cirebon di Jalan Brigjend Dharsono, Kecamatan Kedawung, Kabupaten Cirebon, yang memang memberikan fasilitas buat test drive mobil listrik tersebut.

Warga Cirebon berkesempatan melihat langsung Hyundai IONIQ dan KONA Electric
Ahmad Imam Baehaqi / Tribun Jabar
Warga Cirebon berkesempatan melihat langsung Hyundai IONIQ dan KONA Electric

Seorang warga, Wahyu Wibisana (31) datang ke Showroom Hyundai Cirebon dari rumahnya yang berjarak kira-kira 8,1 kilometer di Desa Suci, Kecamatan Mundu, Kabupaten Cirebon.

Ia pun berkesempatan mengendarai mobil listrik tipe IONIQ EV di jalanan Cirebon.

"Suaranya halus banget, dari awal distarter sampai dibawa jalannya enak," kata Wahyu Wibisana saat ditemui usai melakukan test drive di Showroom Hyundai Cirebon, Sabtu lalu (7/11/2020).

Ia mengatakan, mobil yang ditenagai baterai berkapasitas 38,3 kwh itu juga sangat mumpuni dikemudikan melintasi jalanan.

Bahkan, Wahyu yang bekerja di salah satu perusahaan besar di Cirebon itu mengklaim hampir tidak ada kekurangan dari Ioniq EV.

"Saya merasa mobil listrik ini enggak ada kekurangannya, mungkin karena unitnya baru juga, tapi memang enak dikendarai dan bertenaga," ujar Wahyu Wibisana.

Baca Juga: Beda Tipis Sama IONIQ, Berapa Kapasitas Baterai Hyundai Kona Electric?

Namun, Wahyu mengakui harga mobil listrik lebih mahal dibanding mobil konvensional yang menggunakan bahan bakar minyak.

Ia memakluminya mengingat mobil listrik tersebut membawa teknologi baru yang ramah lingkungan dan lebih hemat bahan bakar.

Sekadar informasi, Hyundai IONIQ Electric hadir dalam tipe Prime dan Signature dengan empat pilihan warna, yakni Polar White, Fluidic Metal, Phantom Black serta Fiery Red.

Sedan Liftback besutan pabrikan Korea Selatan ini dibanderol Rp 624,8 juta untuk tipe Prime dan Rp 664,8 juta untuk tipe Signature OTR Jakarta.

Sementara KONA Electric hadir dengan empat pilihan warna, yakni Chalk White, Galactric Grey, Dark Knight dan Pulse Red.

Adapun SUV listrik buatan Hyundai ini dijual dengan harga Rp 674,8 juta OTR Jakarta.

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Mobil Listrik Hadir di Cirebon, Sudah Ada Lima Orang yang Memesan, Ini Penampakan dan Harganya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa