Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda ADV150 Mampu Menaklukkan Kaki Gunung Lawu, di Jawa Tengah Angsuran Mulai Rp 1 Jutaan

Dia Saputra - Sabtu, 26 September 2020 | 11:44 WIB
GridOto bersama rekan media saat mengendarai Honda ADV150.
Astra Motor Jateng
GridOto bersama rekan media saat mengendarai Honda ADV150.

GridOto.com - Tepat satu tahun lalu Astra Motor Jawa Tengah (Astra Jateng) mengajak rekan media 'mencicipi' stamina Skuto (skutik ALTO/All Terrain Off-road) Honda ADV150 di kaki Gunung Lawu.

Dalam acara bertajuk Explorer in City, Astra Jateng memilih jalur pedesaan untuk mencapai kaki Gunung Lawu, tepatnya di kawasan kebun teh Kemuning Karanganyar.

Start dimulai dari The Park Mall Solo Baru, Kecamatan Grogol, Kabupaten Sukoharjo dan dilanjut melewati jalan raya Mojolaban - Lalung Karanganyar.

Dari daerah Lalung Karanganyar, GridOto yang menggunakan ADV150 ABS diajak melewati jalan pedesaan pinggiran Kota Karanganyar.

Baca Juga: Dapat Pilihan Warna Baru, Ini Update Harga Honda ADV150 di Jawa Tengah, Versi ABS Sudah Nyaris Rp 40 Juta!

Daerah pinggiran Kota Karanganyar, tepatnya Jalan Alternatif Matesih yang GridOto lalui memiliki banyak tanjakan dan turunan.

Bagi sobat GridOto yang pernah melintas di jalur tersebut pasti tahu jika rute ini memiliki banyak tikungan tepat di tanjakan.

Bahkan di jalur tersebut masih banyak jalan aspal berlubang yang GridOto jumpai saat menuju kebun teh Kemuning Karanganyar.

Saat melibas medan jalan berpasir menggunakan Honda ADV150 di kawasan Taman Hutan Raya Tahura Mangkunagoro I
Dia Saputra/GridOto.com
Saat melibas medan jalan berpasir menggunakan Honda ADV150 di kawasan Taman Hutan Raya Tahura Mangkunagoro I

Setelah sampai di kebun teh Kemuning, GridOto kembali 'menyiksa’ ADV150 ABS di kawasan Taman Hutan Raya Tahura Mangkunagoro I.

Sistem ABS yang selalu dimainkan saat melibas jalan tak menentu di Taman Hutan Raya Tahura Mangkunagoro I pun tak 'rewel' sama sekali.

Baca Juga: Simpel, Begini Cara Pasang Windshield Aluminium di Honda ADV150

Bahkan saat dipacu dalam kecepatan tinggi dan langsung melakukan pengereman, tetap aman.

Setelah satu tahun mengaspal, PT Astra Honda Motor (AHM) kembali melakukan penambahan warna baru untuk Skuto ADV150.

Kini Skuto ADV150 menerima tiga tambahan warna baru, dua diantaranya untuk tipe ABS dan satu untuk tipe CBS.

Dua kelir baru skuto ini adalah Tough White Gold yang dominasi warna putih dan Tough Matte Black Gold dominasi warna hitam.

Perjalanan menuju lokasi tujuan berikutnya, melibas tikungan dan tanjakan menggunakan Honda ADV150.
Dia Saputra/GridOto.com
Perjalanan menuju lokasi tujuan berikutnya, melibas tikungan dan tanjakan menggunakan Honda ADV150.

Baca Juga: Windshield Honda ADV150 Berbahan Aluminium, Warna Bisa Pilih!

Pada dua pilihan warna tersebut, AHM menyematkan emblem 3D serta pelek berwarna emas untuk menghadirkan kesan mewah.

Sedangkan kelir untuk tipe CBS adalah Advance White Black yang dominasi warna putih serta terdapat livery baru pada bodinya.

Pilihan warna ini hadir untuk melengkapi tiga warna yang sudah ada, yakni Matte Black, Tough Red, dan Matte Brown.

Meski memiliki warna baru, jantung pacu Skuto ADV150 tetap sama seperti model lama sob.

Baca Juga: Ada 3 Warna Baru, Ini 7 Pilihan Warna Honda ADV150 Tipe CBS dan ABS

Yakni dibekali mesin satu silinder berkapasitas 149 cc, SOHC, berpendingin cairan.

Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimal 14,34 dk pada 8.500 rpm dan torsi 13,8 Nm pada 6.500 rpm.

Lalu untuk peredam kejutnya, Honda telah membekali skuto ini dengan suspensi depan teleskopik dan dual suspensi di belakang dilengkapi pelek racing.

Pelek model racing yang digunakannya dibalut ban 110/80-14 untuk bagian depan dan ban belakang 130/70-13.

Tiga Warna baru Honda ADV150
AHM
Tiga Warna baru Honda ADV150

Baca Juga: Skuto Honda ADV150 Dapat Tiga Warna Baru, Simak Nih Simulasi Kreditnya, Cicilan Mulai Rp 1,5 Jutaan!

Untuk harganya, Honda ADV150 ABS di Jawa Tengah dibanderol Rp 37,76 juta On The Road (OTR) dan versi CBS Rp 34,73 juta OTR.

Selain membeli secara cash, Astra Jateng juga menawarkan sistem kredit untuk konsumen yang ingin memiliki skuto ini.

Astra Jateng menawarkan ADV150 ABS dengan DP terendah Rp 4,8 juta serta angsuran Rp 1,328 juta x 47.

Sementara untuk ADV150 CBS ditawarkan dengan DP terendah Rp 4,4 juta serta angsuran Rp 1,228 juta x 47.

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa