Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2020

Ingin Jadi Pembalap Profesional, Pembalap Cilik Ini Ngaku Idolakan Valentino Rossi

Laili Rizqiani - Rabu, 2 September 2020 | 15:24 WIB
Andraya Aprilio Sasmita pembalap cilik asal Palembang mengaku mengidolakan Valentino Rossi
TribunSumsel.com/ M Ardiansyah
Andraya Aprilio Sasmita pembalap cilik asal Palembang mengaku mengidolakan Valentino Rossi

GridOto.com - Kiprah Valentino Rossi di dunia balap motor memang telah banyak menginspirasi banyak orang.

Sebut saja rekan pembalapnya seperti Marc Marquez, Fabio Quartararo dan Maverick Vinales yang pernah mengaku mengidolakan The Doctor sejak masih anak-anak.

Valentino Rossi telah membalap lebih lama dari siapapun di lintasan saat ini, ia telah memulai karir balapnya sejak tahun 1996 di kejuaraan dunia kelas 125 cc.

Dengan 9 gelar juara dunia sejak ia pertama kali terjun di balap motor, tidak heran jika pembalap yang kini berusia 41 tahun itu memiliki banyak penggemar dari berbagai belahan dunia tak terkecuali dari Indonesia.

Baca Juga: Valentino Rossi Komentari Fabio Quartararo yang Sedang Puncaki Klasemen MotoGP 2020, The Doctor Bilang El Diablo Sedang Tertekan?

Salah satunya pembalap cilik asal Indonesia bernama Andraya Aprilio Sasmita yang berasal dari Palembang, Sumatera.

Di usia 8 tahun, Andraya memilih menekuni olahraga balapan motor.

Saat ini ia menunggangi kuda besi 150 cc di bawah binaan tim Dasa Racing Motor, Muba Racing Motor dan Cindi Putri Auto Sport.

"Aku ingin jadi pembalap profesional. Senang kalau sudah naik motor," kata siswa SD Negeri 50 Palembang kelas 3 ini, dikutip dari TribunSumsel.com, Selasa (1/9/2020).

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : TribunSumsel.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa