Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Test Ride Lengkap SYM GTS 250i, Saingan XMAX dan Forza Yang Gak Pasaran!

Dimas Pradopo - Rabu, 17 Juni 2020 | 09:05 WIB
Test Ride SYM GTS 250i
F.Yosi
Test Ride SYM GTS 250i

Setangnya tinggi khas skutik bongsor, jadi pundak dan lengan nyaman.

Pengendara semakin dimanja dengan jok empuk ditambah dengan sandaran mungil, yang cukup efektif menyangga tulang ekor.

Windshield orisinalnya juga sudah tinggi sampai leher pengendara, jadi bagian dada sampai sebagian muka aman dari angin.

Test Ride SYM GTS 250i
F.Yosi
Test Ride SYM GTS 250i

KARAKTER SUSPENSI

Kedua suspensinya juga terbilang empuk, untuk pengendara berbobot 57 kg sudah terasa cukup.

Suspensi depannya nyaman tanpa gejala bottoming. Suspensi belakang empuk namun rebound terasa cepat, akhirnya ketika belok cepat atau melewati garis kejut bagian belakang terasa kurang stabil.

Dengan bobot 187 kg memang tidak bisa dipungkiri kalau cukup berat.

Paling terasa ketika merayap di kemacetan, pengendara perlu tenaga lebih untuk menahannya.

Tapi kalau sudah jalan jadi terasa mantap dan stabil.

Test Ride SYM GTS 250i
Test Ride SYM GTS 250i F.Yosi
Test Ride SYM GTS 250i

Baca Juga: Sym Wolf 125 Jadi Keren Banget Pakai Gaya Tracker dan Kelir Nardo Grey

Pengeremannya pakai cakram 275 mm di depan dan 240 mm di belakang, modelnya wavy sehingga terlihat keren.

Kaliper depannya 4 piston lengkap dengan fitur combi brake system, jadi tekan rem belakang maka rem depan akan ikut menjepit.

Master remnya punya dimensi yang besar. Jadi feeling rem empuk serta ampuh menghentikan laju GTS 250i.

Sayangnya belum dilengkapi ABS, jadi roda belakang bisa mengunci ketika melakukan pengereman keras.

Rem depan pakem banget, kalipernya gede! SYM GTS 250i
F.Yosi
Rem depan pakem banget, kalipernya gede! SYM GTS 250i

PERFORMA

Mesinnya skutik ini satu silinder 4 tak, 4 klep, electroplated ceramic cylinder, berpendingin cairan.

Kapasitasnya 249,4 cc, dari piston 71 mm dengan panjang langkah 63,3 mm.

Klaim tenaga maksimumnya 23 dk di 8.000 rpm dengan torsi 22,7 Nm di 5.500 rpm.

Saat pertama kali dihidupkan, suara starter terdengar sedikit kasar.

Tapi setelah itu suara mesin dan knalpotnya sangat halus, begitu pula saat berjalan. Vibrasi sangat minim, area CVT pun halus saat stop and go.

Karakter tenaganya sedikit berat di kecepatan rendah di bawah 50 km/jam.

Tapi setelah itu tenaganya langsung ‘muntah’ dan terus mengisi hingga top speed di 130 km/jam.

Test Ride SYM GTS 250i
F.Yosi
Test Ride SYM GTS 250i

Dengan karakter seperti itu, GTS 250i sangat terasa nyaman untuk dipakai perjalanan jauh.

Ini karena nafasnya yang panjang dan tenaga yang kuat di putaran tengah hingga atas, jadi cocok melahap jalan yang panjang.

Kalau untuk perkotaan harus bersabar, terutama saat kecepatan Untuk hasil pengetesan akselerasinya bisa disimak di tabel.

Data Tes:
0-60 km/jam: 5,2 detik
0-80 km/jam: 8,7 detik
0-100 km/jam: 14,2 detik
0-100 meter: 7,9 detik (@76,2 km/jam)
0-201 meter: 12,1 detik (@92,2 km/jam)
0-402 meter: 19,1 detik (@111,1 km/jam)
Top speed Racelogic: 121,6 km/jam
Top speed spidometer: 130 km/jam 

KONSUMSI BENSIN

Tangki 12 liternya diisi dengan bahan bakar RON 92, kemudian dipakai aktivitas sehari-hari dengan kondisi jalan yang beragam.

Mulai macet-macetan sampai sesekali gaspol. Hasilnya? GTS 250i ini mencatatkan angka konsumsi bahan bakar 28,8 km/liter.

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa