Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Pol Espargaro Diincar Honda, Aleix Espargaro: Sulit Ditolak

Rezki Alif Pambudi - Minggu, 14 Juni 2020 | 12:10 WIB
Aleix Espargaro
Wide.piaggiogroup.com
Aleix Espargaro

GridOto.com - Sebagai seorang kakak, Aleix Espargaro sedikit banyak tahu soal perkembangan karier sang adik, Pol.

Seperti yang diketahui, Pol Espargaro sedang menjadi buah bibir lantaran semakin dekat dengan tim Repsol Honda.

Pol Espargaro sendiri sebenarnya sangat nyaman dengan KTM.

KTM sangat mengandalkan Pol sebagai ujung tombak, hubungan keduanya semakin baik dengan perkembangan yang saling beriringan.

Baca Juga: Sebastian Vettel ke Tim Racing Point? Apa Komentar Bos Tim Otmar Szafnauer?

Namun, Aleix menilai tawaran dari Repsol Honda berat untuk ditolak.

"KTM berusaha keras, mereka mengapresiasi Pol sangat hebat dan ingin dia bertahan. Aku tak tahu bagaimana Honda mengapresiasi adikku," kata Aleix dilansir GridOto.com dari Tuttomotoriweb.com.

"Tapi pada akhirnya, ketika Ferrari (F1) memanggilmu akan sulit menolaknya. Kita akan lihat, tapi Repsol Honda adalah tim impian di sejarah MotoGP. Dan jika kau bisa memilih, kau sulit mengatakan tidak," jelas Aleix.

Dari segi uang, mungkin KTM ataupun Honda 11-12 lah, tak jauh berbeda.

Yang menjadi masalah adalah nama Repsol Honda yang memang menjadi tim paling kuat dalam sejarah MotoGP, itu yang sulit ditolak.

Naik ke tim Repsol Honda adalah kesempatan yang hanya bisa dirasakan pembalap top saja.

Editor : Fendi
Sumber : tuttomotoriweb.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa