Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Menggugat Hero Electrik Gara-gara Masalah Ini, Kasusnya Masih Diproses Pengadilan Tinggi

Ruditya Yogi Wardana - Jumat, 5 Juni 2020 | 13:50 WIB
Hero Dash
Rideapart
Hero Dash

GridOto.com - Produsen motor asal Jepang, Honda menggugat pabrikan motor listrik India, Hero Electric.

Gugatan dilayangkan karena pabrikan Jepang ini menemukan adanya penjiplakan desain yang dilakukan perusahaan asal India.

Dilansir dari Rideapart.com, Hero Electric mengeluarkan skuter listrik yang diberi nama Dash di India pada tahun 2019.

Menurut pihak Honda, desain Hero Dash menjiplak skuter buatannya yang bernama Moove.

Baca Juga: Pol Espargaro Tinggal Selangkah Lagi Gabung ke Repsol Honda, Nasib Alex Marquez Gimana?

Honda Moove
Rideapart

Sedikit informasi, Honda Moove merupakan skuter yang dirilis pabrikan berlogo sayap ini untuk pasar Thailand dan tak pernah diekspor ke India.

Pihak Honda menilai ada tiga elemen desain yang ditiru oleh pabrikan skuter listrik asal India tersebut, yaitu lampu depan, belakang serta cover body.

Sayangnya, belum ada tanggapan lebih lanjut dari pihak pabrikan asal Jepang ini.

Pihak Hero Electric pun belum memberikan komentar lebih mengenai gugatan yang dilayangkan ke perusahaanya.

Baca Juga: MotorSeken : Gara-Gara Ini Suzuki Satria F150 dan Honda Sonic 150R Jadi Incaran Anak Muda

Kasus ini sekarang masih diproses di Pengadilan Tinggi Delhi, India dan tengah menunggu konfirmasi dari pihak tergugat.

Sidang selanjutnya mengenai kasus ini rencananya dilangsungkan pada tanggal 11 Juni 2020 mendatang.

Editor : Hendra
Sumber : Rideapart.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa