Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ngoprek Santuy, Begini Cara Bersihkan Noda Aspal di Bodi Mobil

Ryan Fasha - Senin, 25 Mei 2020 | 08:00 WIB
cara pakai wealthy tar remover sangat mudah
Ryan/GridOto.com
cara pakai wealthy tar remover sangat mudah

GridOto.com - Bodi mobil yang terkena kotoran akan sangat mengganggu mata yang melihat.

Tidak hanya itu, kotoran yang menempel di bodi mobil bisa saja merusak lapisan cat mobil tersebut.

Salah satu kotoran yang sangat mengganggu pada bodi mobil adalah noda aspal.

Noda aspal ini biasanya menempel akibat aspal yang mengelupas dan terbawa oleh ban dan terpental akibat putaran roda.

Bila didiamkan akan membuat bercak yang sulit hilang.

Wealthy Tar Remover aman untuk cat mobil
Ryan/GridOto.com
Wealthy Tar Remover aman untuk cat mobil

Baca Juga: Bodi Mobil yang Di-coating Jarang Dicuci, Bagaimana Nasibnya?

Untuk mengisi waktu luang di rimah, bisa kok membersihkan noda aspal di bodi mobil sendiri.

Caranya dengan menggunakan cairan khusus pembersih atau biasa disebut Tar Remover seperti produk dari Whealthy.

"Wealthy Tar Remover dirancang khusus untuk menghilangkan noda tar atau aspal yang menempel di bagian body mobil, terutama bagian bawah body yang rawan menempel tar atau aspal," ucap Almus selaku Sales Manager Wealthy.

Tar Remover ini akan menghilangkan noda aspal namun tidak merusak cat bodi mobil.

Cukup semprotakan cairan Tar Remover ke bodi mobil yang terdapat bercak aspal lalu bantu dengan lap bersih untuk menghilangkan noda.

Wealthy Tar Remover
Ryan/GridOto.com
Wealthy Tar Remover

Baca Juga: Rawat Mobil Saat Puasa, Begini Cara Benar Bersihkan Debu di Bodi Mobil

"Semprotkan secukupnya saja, bila noda aspal membandel bisa semprotakan Tar Remover lebih banyak dan dibantu dengan lap bersih," tambahnya.

Dengan menghilangkan noda aspal pada bodi mobil, maka tampilan cat mobil juga akan bersih dan terhindari dari kusam ataupun kerusakan cat.

Editor : Dwi Wahyu R.

Hanya Gara-gara Hal Sepele Ini CVT Motor Matic Bisa Muncul Gredek

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa