Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Enggak Sulit, Begini Tahap Pemasangan Frame Slider di Yamaha XSR 155

Muhammad Farhan - Kamis, 13 Februari 2020 | 11:40 WIB
Frame slider WR3 Yamaha XSR 155, terdiri dari bagian kanan dan kiri
Istimewa
Frame slider WR3 Yamaha XSR 155, terdiri dari bagian kanan dan kiri

GridOto.com - Ternyata enggak terlalu sulit seperti yang terlihat, begini tahapan pemasangan frame slider di Yamaha XSR 155.

Hanya tersedia buat motor tipe sport, frame slider berupa tonjolan yang terletak disekitar rangka dan mesin berfungsi sebagai pelindung benturan.

Dengan manfaat yang didapatkan, memang bagaimana sih cara pasang frame slider ke motor genre retro modern ini?

"Buat cara pasang ke XSR 155 ataupun ke MT-15 langkahnya sama, yaitu copot baut pengikat mesin di rangka dan baut cover blok mesin saja," ujar Willy, dari bengkel Xtreme Motor Sport, Jelambar, Jakarta Barat.

(Baca Juga: Helm Muncul Bau Tidak Sedap, Harus Dicuci Atau Cukup Disemprot?)

Baut pengikat mesin ini ada dua buah, di sebelah kanan dan kiri motor persis disamping head silinder.

Sedangkan baut cover blok mesin yang perlu dilepas total ada empat buah, dua kanan dan dua di kiri motor.

Letak posisi baut yang perlu dilepas saat pasang frame slider di Yamaha XSR 155
Istimewa
Letak posisi baut yang perlu dilepas saat pasang frame slider di Yamaha XSR 155

Untuk baut pengikat mesin di rangka dibuka pakai kunci ring 14 dan baut cover blok mesin pakai kunci T8.

"Kalau baut sudah lepas semua, tinggal pasang frame slider dan gunakan baut pengganti yang tersedia dalam paket," jelasnya.

(Baca Juga: Jangan Gampang Tertipu, Ini Ciri Slang Radiator Samco Asli dan Palsu)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa