Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Putusan Belum Keluar, Andrea Iannone Tetap Dilarang Ikut Tes Pramusim di Sepang

Rezki Alif Pambudi - Rabu, 5 Februari 2020 | 09:13 WIB
Andrea Iannone
MotoGP.com
Andrea Iannone

GridOto.com - Setelah sampel B-nya juga dinyatakan positif, FIM mengadakan sidang soal kasus doping Andrea Iannone pada 4 Februari 2020 kemarin.

Sidang ini diadakan untuk mendengar pembelaan Andrea Iannone.

Tim kuasa hukum meyakinkan bahwa kandungan zat terlarang di tubuh Iannone sangat minim, ditambah lagi ada pengaruh makanan selama sang pembalap di kawasan Asia, juga masalah dehidrasi yang membuat zatnya jadi melebihi batas.

Selain itu, tidak masuk akal juga bagaimana bisa Iannone berkurang berat badannya kalau memang mau memakai steroid yang dimaksud.

(Baca Juga: Sudah Pensiun, Jorge Lorenzo Mengaku Motor MotoGP Yamaha M1 Masih Ideal Buat Riding Style-nya)

Iannone sempat nekat tetap datang ke Malaysia untuk tampil pada tes pramusim, siapa tahu saja FIM akan memberikan keputusan cepat dan dinyatakan tidak bersalah.

Sebelumnya ada kabar bahwa keputusan FIM bisa saja mencapai 1,5 bulan dari sidang, tapi ya bisa cepat juga.

Sayangnya FIM masih belum bisa memberikan keputusan soal sidang.

Jadi, skorsing Iannone masih tetap berlanjut sehingga tidak bisa tampil pada tes resmi 7-9 Februari mendatang.

FIM sedang memproses secepat mungkin kasus Iannone agar semua pihak juga bisa menentukan langkah selanjutnya.

Kabarnya, keputusan final soal Iannone akan diumumkan pada 14 Februari mendatang, sekitar sepekan sebelum tes pramusim di Qatar (22-24 Februari).

 

Editor : Fendi
Sumber : crash.net

Motor Jorge Martin Bakal Dikebiri Agar Gagal Jadi Juara MotoGP 2024

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa