Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Selama 4 Hari, Nyaris 700 Unit Motor Honda Korban Banjir Masuk Bengkel AHASS Darurat

Muhammad Rizqi Pradana - Selasa, 7 Januari 2020 | 11:11 WIB
Dua motor matik Honda korban banjir sedang dalam penanganan di bengkel AHASS Siaga,
Istimewa
Dua motor matik Honda korban banjir sedang dalam penanganan di bengkel AHASS Siaga,

GridOto.com - Selain merendam kediaman warga, banjir yang melanda di awal tahun kemarin juga merendam banyak kendaraan termasuk motor dan mobil.

Oleh karena itu, PT Wahana Makmur Sejati selaku Main Dealer motor Honda di Jakarta dan Tangerang membuka 10 bengkel AHASS darurat di titik-titik yang terdampak banjir.

Dengan layanan tadi, korban banjir cukup membayar Rp 100 ribu untuk mendapatkan 2 botol oli serta penanganan pasca banjir bagi motor Honda mereka.

Evi Haryadi selaku Group Head of Corporate Communication Wahana Artha Group mengatakan ada nyaris 700 motor yang memanfaatkan layanan tersebut.

“Secara total ada 697 motor all-type yang masuk ke bengkel siaga kami, breakdown-nya saya belum dapat, tapi tetap didominasi matik,” ungkap Evi di Manggarai, Jakarta Selatan (6/1).

(Baca Juga: AHASS Wahana Siapkan Posko dan Layanan Siaga, Motor Mogok Akibat Banjir Bisa Langsung Dijemput)

Data tersebut didapat berdasarkan catatan servis di 10 bengkel AHASS darurat yang disebar di 5 Kota Administrasi di Jakarta, di Tangerang Selatan, dan Kodya Tangerang

Dijelaskan juga selama diadakan dari tanggal 2 hingga 5 Januari lalu, bengkel darurat di Jakarta Timur dan Kodya Tangerang mencatatkan angka servis motor terbanyak.

“Dari total jumlah 697 motor tadi, 55 diantaranya dari Kodya Tangerang dan 51 dari Jakarta Timur,” jelas Evi.

Ia mengatakan juga bahwa kedepannya, mereka kemungkinan dapat mengadakan servis gratis jika banjir seperti di awal tahun kemarin melanda lagi.

“Mudah-mudahan jangan ada lagi (banjir) seperti itu, tapi kalau pun ada kita sudah preparing akan buka servis gratis karena kemarin sifatnya dadakan,” pungkasnya.

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa