Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pasang Spion Kawasaki Z250 di Honda ADV150, Tampilan Semakin Keren!

Muhammad Farhan - Senin, 30 September 2019 | 14:40 WIB
Spion Kawasaki Z250 terpasang di Honda ADV150
Farhan
Spion Kawasaki Z250 terpasang di Honda ADV150

GridOto.com – Tampilan motor semakin keren sekaligus fungsional dengan pasang spion Kawasaki Z250 di Honda ADV150.

Menggusur spion bawaan memang sering dilakukan bikers agar motor terlihat beda dari pengguna lain di jalan.

Jadi alternatif dari spion aftermarket, banyak bikers yang memang pasang spion bawaan motor lain sebagai pilihan, seperti yang satu ini.

“Dari segi tampilan, spion Z250 terlihat lebih padat dan kokoh dari spion bawaan ADV150. Bentuknya juga masih masuk dengan ADV150,” ujar Agung Septiadi, owner Bikers Gear Indonesia yang workshopnya di Ciputat, Tangerang Selatan.

(Baca Juga: Benarkah Nitrogen Bikin Tekanan Angin Ban Lebih Awet? Ini Faktaya)

Dibanding spion bawaan yang terlihat membulat, spion motor 250 cc tersebut terlihat lebih tebal dan meruncing.

Karena merupakan spion standar pabrikan, tentu dari segi fungsi pun tetap terjamin dan memenuhi standar internasional E10.

Spion standar Honda ADV150
Farhan
Spion standar Honda ADV150

“Saat digunakan, spion Z250 terasa lebih nyaman karena jarak pandang ke belakang makin luas dari spion bawaan,” lengkapnya.

Hal tersebut dimungkinkan karena dari segi bidang kaca ukurannya tetap lebar, tidak seperti spion aftermarket yang umumnya memiliki bentuk mungil.

(Baca Juga: Beli Helm Palsu atau Helm Seken? Ini Tips Sebelum Ambil Keputusan!)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa