Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mudahkan Konsumen, Kerusakan 'Nyeleneh' Bisa Diklaim Lewat Aplikasi Autocilin Mobile Claim

Naufal Shafly - Selasa, 20 Agustus 2019 | 20:30 WIB
Asuransi Adira kecelakaan
Istimewa
Asuransi Adira kecelakaan

GridOto.com - PT Asuransi Adira Dinamika (Adira Insurance) beberapa waktu lalu meluncurkan aplikasi digital Autocilin Mobile Claim (AMC).

Aplikasi tersebut bertujuan untuk memudahkan konsumen, dalam mengajukan klaim asuransi kendaraannya.

Guna memudahkan konsumen, Adira Insurance juga turut memberikan perlindungan asuransi untuk kerusakan-kerusakan yang diakibatkan hal 'nyeleneh'.

"Misalnya saja kerusakan karena mobil terkena palang otomatis di parkiran atau tertimpa buah yang jatuh dari atas pohon, itu semua bisa diklaim lewat AMC," ucap Wayan Pariama, Chief Marketing Officer Adira, Selasa (20/8/2019).

(Baca Juga: Adira Kampanyekan #1JariBeres, Klaim Asuransi Cuma Hitungan Menit)

Melalui AMC, konsumen bisa melaporkan kerusakan-kerusakan tersebut lewat aplikasi.

"AMC diciptakan untuk memberikan experience terbaik kepada pelanggan. Pelanggan cukup mengisi laporan kronologis kejadian kerusakan, serta upload foto kerusakan kendaraan di aplikasi tersebut," jelas Wayan.

Kemudahan ini diberikan sejalan dengan kampanye yang tengah dijalankan Adira Insurance, yaitu #1JariBeres.

Kampanye ini bertujuan untuk memudahkan konsumen dalam pengajuan klaim kendaraannya, serta untuk menarik konsumen dari generasi milenial.

(Baca Juga: Adira Insurance Tawarkan Asuransi Motor Hanya dengan Lampirkan BASTK, Polis Keluar Sebelum Pelat Nomor Ada)

"Asuransi identik dengan pengajuan klaim yang susah," jelas Wayan.

"Dengan hadirnya Autocilin #1JariBeres menjadi solusi bahwa klaim itu simpel, hanya 1 jari beres, mobil konsumen akan mulus lagi," tutupnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa