Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bedain Busi Mobil Asli dan Palsu, Perhatikan Dua Hal Mutlak Ini Sob

Radityo Herdianto - Rabu, 7 Agustus 2019 | 17:30 WIB
Busi Mobil NGK Iridium
Radityo Herdianto
Busi Mobil NGK Iridium

GridOto.com - Busi, komponen yang cukup vital di dalam mesin mobil untuk menghasilkan pembakaran yang menjadi tenaga.

Banyaknya peredaran serta mudahnya mencari busi sesuai dengan kebutuhan Anda tentu harus waspada dengan busi palsu.

Penggunaan busi palsu tentu akan berdampak pada kinerja mesin dan interval penggantian yang tidak sesuai dengan biaya yang dikeluarkan.

Untuk itu ada dua hal yang wajib Anda ketahui untuk bisa membedakan mana busi asli atau palsu.

"Yang paling mutlak adalah busi tidak terdapat kode produksi dengan motif ukiran," jelas Diko Oktaviano, Technical Support Product Specialist, PT NGK Busi Indonesia kepada GridOto.com.

Busi Asli Ring pada Alur Tidak Bisa Lepas
Radityo Herdianto
Busi Asli Ring pada Alur Tidak Bisa Lepas

(Baca Juga: Vibration Resistance Ground Electrode dari Busi NGK, Begini Maksudnya)

Lanjut Diko, bila ada ukiran biasanya hanya menandakan kode busi untuk suatu jenis mobil, bukan kode produksi.

Selain kode produksi, Anda juga bisa lihat ring pada bagian ulir busi.

"Kalau asli, ring tersebut tidak bisa dicopot atau diputar ke ulir sampai lepas," tegas Diko.

Lain halnya dengan yang busi palsu, ring tersebut bisa langsung dicopot atau saat diputar mengikuti ulir bisa sampai lepas.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa