Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suspensi Lexus LM Menggunakan Teknologi Canggih dan Pertama di Dunia

Radityo Herdianto - Kamis, 25 Juli 2019 | 09:00 WIB
Lexus LM
Lexus Indonesia
Lexus LM

GridOto.com - Lexus Indonesia berencana akan mendatangkan mobil MPV mewah mereka, Lexus LM tahun depan.

Lexus Indonesia juga membocorkan dua varian yang masuk ke Indonesia, yakni Lexus LM 350 dan Lexus LM 300h.

Tidak hanya itu, Lexus Indonesia juga membocorkan teknologi pertama di dunia yang disematkan di suspensi Lexus LM yang akan masuk ke Indonesia.

"Lexus LM menggunakan suspensi dengan teknologi Swing Valve Shock Absorbers dengan ultra-low velocity valve," buka Adrian Tirtadjaja, General Manager Lexus Indonesia saat ditemui GridOto.com (23/7).

Swing Valve Shock Absorbers Lexus LM
Lexus Pressroom
Swing Valve Shock Absorbers Lexus LM

(Baca Juga: Bocoran Fitur MPV Lexus LM yang Bikin Mobil Kedap Layaknya First Class)

Suspensi ini menggunakan dua katup hidraulis yang mengatur kekuatan redaman yang mendeteksi guncangan secara real time.

Gerakan sekecil apa pun yang dialami roda dan suspensi mobil, katup hidraulis akan memposisikan suspensi agar tidak ada gerakan atau guncangan pada bodi mobil.

"Pada saat akselerasi umumnya mobil akan sedikit mendongak, namun di Lexus LM ini bodi akan tetap stay tidak terguncang," jelas Adrian.

Pihak Lexus mengklim, teknologi ini pertama kali diperkenalkan di dunia pada sedan Lexus ES yang berfungsi agar mobil minim guncangan.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa