Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gaikindo Indonesia International Auto Show 2019

Mirip Xpander, Ini Dia Posisi Lampu Utama Mitsubishi Eclipse Cross

Radityo Herdianto - Jumat, 19 Juli 2019 | 14:30 WIB
Mitsubishi Eclipse Cross pada Ajang GIIAS 2019
Radityo Herdianto
Mitsubishi Eclipse Cross pada Ajang GIIAS 2019

GridOto.com - Mitsubishi Eclipse Cross resmi dipasarkan di Indonesia dalam ajang Gaikindo Indonesia International Motor Show (GIIAS) 2019.

Gaya bahasa desain Mitsubishi Eclipse Cross sendiri sudah menganut bahasa desain Dynamic Shield terbaru dari Mitsubishi.

Bila dilihat area depan, tampilan Mitsubishi Eclipse Cross memiliki desain yang mirip dengan Xpander.

Namun untuk peletakkan lampunya sendiri berbeda Sob, jangan disamakan.

Lampu Utama Mitsubishi Eclipse Cross Berada di Atas
Radityo Herdianto
Lampu Utama Mitsubishi Eclipse Cross Berada di Atas

(Baca Juga: Jangan Penasaran Lagi! Segini Harga Mitsubishi Eclipse Cross di GIIAS 2019)

Untuk lampu utamanya berada di bagian atas, tidak seperti Xpander yang berada di bawah pada bagian bemper.

Lampu utama mobil ini sudah menggunakan LED proyektor untuk lampu low beam dan high beam serta dilengkapi dengan lis DRL.

Selain itu head lamp mobil ini sudah dilengkapi dengan fitur auto head lamp serta auto high beam untuk menambah kenyamanan serta visibilitas yang baik saat berkendara.

Baru di bagian bawahnya merupakan lampu fog lamp serta lampu sein yang disusun bertingkat.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa