Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Butuh Waktu Satu Tahun untuk Mazda Bangun Dealer Mewah di Jakarta Selatan Ini

Muhammad Ermiel Zulfikar - Rabu, 17 Juli 2019 | 18:04 WIB
PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) resmikan dealer terbaru dan termodern mereka di kawasan Simprug, Jakarta Selatan.
Muhammad Ermiel Zulfikar/GridOto.com
PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) resmikan dealer terbaru dan termodern mereka di kawasan Simprug, Jakarta Selatan.

GridOto.com - PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) akhirnya secara resmi membuka dealer termewah Mazda di Indonesia yang berada di kawasan Simprug, Jakarta Selatan.

Dengan nama Mazda Simprug, dealer ini hadir dengan konsep corporate identity (CI) terbaru Mazda Global, yang ingin tampil lebih mewah dan premium.

Roy Arman Arfandy, selaku Presiden Direktur EMI mengungkapkan, diresmikannya dealer ini menjadi bukti dari komitmen mereka terhadap perkembangan merek Mazda di Tanah Air.

Sejak keagenannya dipegang oleh Eurokars Group pada awal tahun 2017 lalu.

(Baca Juga: Berkujung Ke Dealer Baru Mazda di Kawasan Simprug, Mewah Abis!)

"Mazda Simprug ini merupakan dealer Mazda yang paling modern di Indonesia yang telah menerapkan standar layanan International sesuai dengan arahan Mazda Corporation di Jepang," papar Roy, Rabu (17/7/2019).

Roy menabahkan, proses pembangunan dealer ini memakan waktu selama satu tahun dan akan menggantikan peran dari dealer mereka yang terletak di kawasan Gandaria, Jakarta Selatan.

“Dengan identitas terkini yang dimiliki oleh dealer Mazda Simprug, kami yakin hal ini dapat turut memperkuat citra merek premium yang dimiliki oleh Mazda," kata Roy lagi.

"Apalagi jika melihat lokasinya yang berada di wilayah Jakarta Selatan, di mana wilayah ini merupakan salah satu barometer pertumbuhan otomotif premium di Ibu Kota," tutupnya.

(Baca Juga: Wuih, Mazda CX-5 dan Mazda2 Jadi Model Paling Moncer EMI di Indonesia)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa