Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bikin Kelas Khusus, Yamaha Bikin Ruang Praktik di SMKN 1 Wajo

Harry - Jumat, 28 Juni 2019 | 17:37 WIB
Serah terima unit motor Yamaha ke SMKN 1 Wajo
YIMM
Serah terima unit motor Yamaha ke SMKN 1 Wajo

GridOto.com-Tak hanya melulu memikirkan soal penjualan, pabrikan otomotif juga kerap mengadakan aksi sosial terhadap pendidikan di Indonesia.

Terbaru adalah PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) yang mendukung perkembangan dunia pendidikan, dengan membangun Kelas Khusus Yamaha (KKY) di SMKN 1 Wajo, Sulawesi Selatan.

(Baca Juga: Yamaha NMAX Langka di Diler Motor Bekas, Ini Penyebabnya)

Peresmian sebagai sekolah KKY dilakukan Selasa (25/6/2019) lalu, dan YIMM mendonasikan unit motor dan pembuatan ruangan praktik.

Peresmian ruang praktik di SMKN 1 Wajo
YIMM
Peresmian ruang praktik di SMKN 1 Wajo

Dalam keterangannya, KKY menitik beratkan pada penyelarasan kurikulum terupdate, yang telah diterapkan di industri sepeda motor saat ini.

"Program SMK Binaan Yamaha sudah sejak 2003, program ini membimbing siswa untuk siap memasuki dunia kerja, melalui standarisasi kurikulum teknik sepeda motor," kata Elyas Kambuno, Manager After Sales Service YIMM.

(Baca Juga: Ban Depan Diangkat, Dalam Hitungan Detik Yamaha NMAX Lenyap!)

Hingga saat ini, SMK dengan KKY sudah berjalan di 51 sekolah, dan Yamaha telah bekerja sama dengan lebih dari 713 SMK di Indonesia.

Untuk di wilayah Sulawesi sendiri, Yamaha telah bekerja sama dengan 108 SMK, diantaranya 5 SMK sebagai Kelas Khusus Yamaha.

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa