Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dua Hal Ini Menjadi Penyebab Turunnya Performa Mesin Mobil Lawas

Dwi Wahyu R. - Kamis, 27 Juni 2019 | 14:35 WIB
Pembakaran di ruang mesin
newspress.co.uk
Pembakaran di ruang mesin

GridOto.com-Penurunan performa kerap terjadi bagi mobil berusia di atas 5 tahun, apalagi bila kemacetan menjadi menu keseharian.

Salah satu penyebab menurunnya performa mesin mobil lawas adalah hadirnya tumpukan karbon di ruang bakar.

Tumpukan karbon di ruang bakar ini muncul akibat terjadinya pembakaran tidak sempurna.

Pembakaran tidak sempurna bisa terjadi akibat mesin minum bahan bakar dengan RON (oktan) yang tidak sesuai rekomendasi pabrikan.

Selain itu, kondisi "stop and go" saat kemacetan juga berkontribusi pada terjadinya pembakaran tidak sempurna ini.

Pengaplikasian Carbon Cleaner Melalui Lubang Busi
Radityo Herdianto
Pengaplikasian Carbon Cleaner Melalui Lubang Busi

(Baca Juga: Pakai Carbon Cleaner pada Mesin Mobil, Kapan Waktu yang Tepat?)

Saat berakselerasi di kemacetan, umumnya pengemudi menekan pedal gas lebih dari 40%

Ini berarti kucuran bensin akan tidak dikoreksi oleh sensor oksigen di knalpot lantaran komputer menganggap pengemudi butuh tenaga mesin untuk berakselerasi.

Nah, bila dilakukan berkali-kali saat kondisi "stop and go" tentu potensi tumpukan karbon pun akan mudah terjadi.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa