Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cara Supaya Udara Kabin Segar, Perhatikan Sirkulasi udara di Kabin

Abdul Aziz Masindo - Selasa, 18 Juni 2019 | 12:30 WIB
Ertiga GX pengaturan AC sudah digital
Rianto
Ertiga GX pengaturan AC sudah digital

GridOto.com- Penyejuk udara atau biasa disebut AC menjadi penentu kenyamanan pengendara maupun penumpang untuk mengusir gerah dan panas.

Beberapa mobil dilengkapi dengan pengaturan sirkulasi udara, ada yang sirkulasi udara dari luar dan sirkulasi udara yang hanya di dalam kabin. 

Pengaturan untuk sirkulasi ditandai dengan ikon panah masuk ke dalam mobil yang artinya sirkulasi udara dari luar diizinkan masuk ke dalam kabin (fresh air).

Sedangkan ikon panah melingkar di dalam mobil artinya sirkulasi udara hanya akan bersirkulasi di dalam kabin mobil.

Mengemudi dengan waktu yang cukup lama, sebaiknya sempatkan mengganti sirkulasi udara dari luar sesaat untuk mengganti sirkulasi udara di dalam kabin.

(Baca Juga: AC Mobil Tetap Dingin, Perlukah Isi Ulang Freon AC Terus Menerus?)

"Berada di dalam mobil dengan waktu yang cukup lama, harus mengganti sirkulasi udara agar udara menjadi fresh lagi," ucap Zaki dari bengkel spesialis AC mobil Auto Teknik Tangerang.

Zaki menjelaskan udara yang hanya berputar di dalam kabin mobil menjadi tidak segar karena udara terus menerus terisap oleh manusia ataupun tercampur dengan kotoran-kotoran dari mobil.

"Mengganti sirkulasi ibaratnya kaya mengganti udara yang terperangkap lama di dalam mobil kemudian mengganti dengan udara yang baru, tapi konsekuensinya AC jadi enggak dingin dan harus menunggu sampai AC kembali dingin, makanya tutup lagi sirkulasi udara dari luar," katanya.

Mengganti udara bisa melalui pengaturan sirkulasi AC atau dengan membuka jendela, namun usahakan mencari udara yang bebas polusi dan debu agar polusi dan debu tidak masuk ke dalam kabin.

"Sama halnya ketika habis parkir di tempat yang panas, itu kan harus dibuang dulu udara panas yang terperangkap di dalam, caranya membuka jendela dan bantuan blower, sampai di rasa udaranya tergantikan barulah tutup jendela dan atur suhu AC sesuai kebutuhan," terangnya.

"Mengganti sirkulasi udara cukup jika dirasa udara sudah tergantikan saja, jangan terlalu sering membuka jendela mobil saat mobil berjalan," tutup Zaki dari spesial AC dibilangan kota tangerang.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa