Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pasca-Lebaran Kawasaki Prediksi Penjualan Motor Baru Naik 15 Persen, Ditopang Tiga Model Ini

Naufal Shafly - Minggu, 26 Mei 2019 | 13:25 WIB
Booth Kawasaki di Jakarta Fair Kemayoran
PT Kawasaki Motor Indonesia
Booth Kawasaki di Jakarta Fair Kemayoran

GridOto.com - Bagi masyarakat Indonesia, salah satu momen terbaik membeli kendaraan adalah menjelang Hari Raya Lebaran.

Alasannya beragam, mulai dari banyak promo dan diskon menarik dari para APM, juga bonus Tunjangan Hari Raya (THR) yang masyarakat dapatkan.

Bagi Kawasaki Motor Indonesia (KMI), momen Lebaran juga dimanfaatkan untuk menggaet konsumen dalam jumlah besar.

Bahkan, menurut Michael C Tanadhi, Head Sales and Promotion PT KMI, peningkatan penjualan Kawasaki di momen Lebaran biasanya bisa mencapai 15 persen ketimbang di bulan lainnya.

(Baca Juga: Keren! Kawasaki KLX 230 Buatan Indonesia Segera 'Dikapalkan' ke Amerika)

"Kalau penjualan biasanya sih di angka 10 sampai 15 persen, dengan adanya PRJ juga, ya biasanya sih naik segitu," ucapnya saat ditemui GridOto.com beberapa waktu lalu.

Ia menambahkan, di momen pasca-Lebaran tahun ini pihaknya mengharapkan peningkatan penjualan bisa mencapai 20 persen.

Bukan tanpa sebab, hal itu berdasarkan beberapa faktor seperti adanya pameran Jakarta Fair Kemayoran, dan model baru KLX 230.

Michael menambahkan, Kawasaki masih mengandalkan tiga model untuk meraih penjualan positif di momen Lebaran kali ini.

"Kami masih menjagokan KLX 150, W175, dan Ninja 250 sih, tiga model ini pokoknya," jelas Michael.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa