Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tips Mudik Lebaran, Cara Cegah Anak Mabuk saat Perjalanan Jauh

Radityo Herdianto - Jumat, 24 Mei 2019 | 12:00 WIB
Ilustrasi pemasangan child seat di mobil
Ilustrasi pemasangan child seat di mobil

GridOto.com-Sebagian besar dari Anda yang sudah berkeluarga akan mengajak anak untuk melakukan perjalanan mudik.

Bagi yang anak masih kecil cenderung rentan terhadap mabuk selama perjalanan mudik, terutama menggunakan mobil.

Cegah hal tersebut dengan mengikuti tips di bawah ini agar mudik Anda bersama keluarga tetap nyaman selama perjalanan.

Pastikan anak Anda sudah makan yang dengan porsi yang cukup, jangan sampai perut kosong.

"Perut anak yang masih kosong rentan memicu gejala mual dan mabuk, apalagi untuk usia 12 tahun ke bawah," ujar dr. Ratih Rosalina, dokter konsultan medis Laboratorium Pramita kepada GridOto.com.

tips mudik lebaran, mengatur AC mobil
Ryan/GridOto.com
tips mudik lebaran, mengatur AC mobil

(Baca Juga : Perjalanan Mudik Lebaran Makin Nyaman, Coba Lakukan Upgrade Ini)

Hindari juga makanan yang pedas, berlemak, serta berbumbu tajam karena juga akan memicu rasa mual.

Jaga kebutuhan cairan anak Anda tercukupi dengan mengonsumsi air mineral secukupnya dan hindari minuman yang membuat cepat kembung seperti soda.

"Cara paling mudah untuk mendeteksi asupan cairan tubuh anak kalau sudah merasa haus, langsung  minum air," jelas dr. Ratih.

Posisikan anak Anda untuk duduk dengan nyaman dan hindari aktivitas seperti bermain gadget atau duduk ke arah yang berlawanan untuk mencegah rasa pusing.

Sebagai tindakan preventif, Anda juga bisa siapkan tablet atau suplemen pencegah mabuk perjalanan yang cocok dengan anak Anda.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa