Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nih Detail Semua Fitur Yamaha MT-15, Naked 150 cc Paling Gahar!

Harry - Kamis, 7 Februari 2019 | 20:00 WIB
Yamaha MT-15 di salah satu dealer di Jakarta
Harry/Gridoto.com
Yamaha MT-15 di salah satu dealer di Jakarta

Fitur & Teknologi
Kelengkapan motor ini terbilang pas, enggak banyak tapi cukupan dan sesuai motor-motor keluaran terbaru.

Misal lampu depan-belakang sudah LED, walau lampu seinnya masih menganut bohlam biasa.

Lampu Yamaha MT-15 sudah proyector LED
Rianto Prasetyo/Gridoto.com
Lampu Yamaha MT-15 sudah proyector LED

Kemudian panel spidometer sudah full digital, yang punya bentuk persis R15 dengan tampilan layar negatif display.

Isi layarnya lengkap dari spidometer, takometer, trip A-B, trip fuel, konsumsi BBM rata-rata dan real time, posisi perseneling, fuel meter dan indikator VVA.

Diluar itu ada indikator gigi netral, check engine, suhu mesin, lampu sein, lampu jauh dan shift light yang posisinya di tengah-tengah atas spidometer.

Spidometer Yamaah MT-15 persis R15
Rianto Prasetyo/Gridoto.com
Spidometer Yamaah MT-15 persis R15

Kemudian untuk mesin, MT-15 punya spesifikasi yang mirip dengan R15 juga loh.

Kapasitas 155 cc, SOHC, 4 katup pendingin cairan dan injeksi bahan bakar pastinya. Diameter piston dan langkahnya pun sama, 58 mm dan 58,7 mm.

Maka peak power dan torsinya pun identik, tenaga puncak 19 Hp @10.000 rpm, dengan torsi 14,7 Nm @8.500 rpm.

(Baca Juga : Selisih Rp 4 Jutaan, Apa Saja Bedanya Yamaha MT-15 dan Xabre?)

Mesin ini sudah dilengkapi dengan sistem katup VVA (Variable Valve Actuation) untuk menjaga performa tetap stabil ditiap putaran mesin.

Mesin Yamaha MT-15 sudah assist & slipper clutch
Rianto Prasetyo/Gridoto.com
Mesin Yamaha MT-15 sudah assist & slipper clutch

Dan juga ada fitur Assist & Slipper Clutch, yang membuat handel kopling lebih ringan dan kenyal saat ditarik.

Kalau fitur Slipper Clutch, dia akan mencegah roda belakang mengunci saat perpindahan gigi dengan cepat akibat efek dari engine brake.

Riding Position
Duduk di atasnya, badan terasa tegap saat menggapai setang yang lebar, tangan dipaksa membuka lebar saat memegang kedua ujung setang.

Editor : Dimas Pradopo

Suzuki Swift Sudah Meluncur di India. Harga Ramah Kantong, Iritnya?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa