Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Enggak Kalah Sama MX King, Jupiter MX Juga Keren Kalau Sudah Dimodif

Fedrick Wahyu - Sabtu, 12 Januari 2019 | 15:06 WIB
Jupiter MX tampil keren pakai kaki kekar
2banh.vn
Jupiter MX tampil keren pakai kaki kekar

GridOto.com - Jupiter MX 135 satu ini enggak akan malu lagi kalau ketemu kakaknya MX King 150.

Soalnya tampilannya sudah keren enggak karuan setelah dapat donor part-part mewah.

Paling kelihatan jelas sudah pasti garpu depannya yang sudah pakai model upside down lansiran Ohlins.

Garpu depannya kini sudah upside down
2banh.vn
Garpu depannya kini sudah upside down

Memang harus diakui kalau shockbreaker upside down itu bikin motor jadi makin kekar.

(Baca Juga : Honda Astrea Menolak Tua, Pakai Choppy Plus Mesin Jupiter MX 135 cc!)

Sementara untuk yang belakang, suspensinya juga pakai merek yang sama.

Tapi yang beda adalah swing armnya, ternyata lengan ayun model banana ini hasil copotan dari Yamaha Xabre.

Pakai swing arm Yamaha Xabre juga
2banh.vn
Pakai swing arm Yamaha Xabre juga

Kaki depan dan belakangnya serasa dikasih obat kuat deh, soalnya kekar banget.

Ternyata masih ada lagi nih, yakni peleknya. Sadar atau enggak, peleknya ini pakai punyanya Honda Supra GTR lo.

(Baca Juga : Langka Nih! Jupiter MX Bergaya Road Race, Mesin Jadi Jahat)

Kombinasi kaki-kaki Yamaha Jupiter MX ini sangar banget kan.

Panel instrumennya pakai KOSO RX2N
2banh.vn
Panel instrumennya pakai KOSO RX2N

Enggak cukup di situ saja, bagian kemudi motor ini juga kena beberapa rombakan.

Contohnya seperti pemakaian master rem dan tuas kopling dari Nissin hingga panel instrumen Koso RX2N.

Lalu biar makin sempurna, knalpot racing SC Project ikut dipasang untuk motor ini.

Terakhir sebagai pemanis, warna dual-tone kombinasi hitam dan putih jadi pilihan kelirnya.

Keren kan tampilannya yang sekarang
2banh.vn
Keren kan tampilannya yang sekarang

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : 2banh.vn

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa