Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bahan Visor Helm Apa yang Paling Aman Benturan? Bentuk Gak Berpengaruh

Muhammad Farhan - Senin, 7 Januari 2019 | 14:15 WIB
Ilustrasi Pemakaian Helm Dengan Tear Off
Ilustrasi Pemakaian Helm Dengan Tear Off

GridOto.com – Mungkin banyak yang penasaran, bahan visor helm apa yang paling aman dari benturan.

Keamanan sebuah helm sendiri ditentukan oleh beragam aspek, diantaranya adalah penggunaan kaca depan atau visor.

“Aman atau tidaknya visor yang dipakai ditentukan oleh materialnya. Bukan karena jenisnya seperti flat atau cembung,” ujar Arif Rahman, dari Arf Performance, spesialis helm lawas branded kepada GridOto.com.

Dari bahan, kebanyakan visor dibuat dari bahan akrilik dan polikarbonat.

(Baca Juga : Belum Banyak yang Tahu, Ini Cara Gampang Menghitung Kubikasi Mesin!)

Visor berbahan akrilik sekarang mulai ditinggalkan karena berisiko patah dan membahayakan pengguna saat terjadi benturan.

Visor berbahan polikarbonat yang sekarang mulai banyak digunakan karena memiliki tingkat keamanan yang lebih bagus.

“Helm ternama umumnya dilengkapi dengan visor berbahan polikarbonat yang lentur dan tidak mudah patah sehingga lebih aman dipakai,” ungkapnya.

Unggul secara fungsi dan kekuatan, enggak heran kalau banderol visor berbahan polikarbonat juga lebih mahal.

(Baca Juga : Ini Tiga Bahan Pelek Palang yang Dipakai Motor, Mana Paling Kuat?)

Seperti yang disebutkan tadi, jenis visor helm flat dan cembung tidak berpengaruh langsung ke kekuatan visor.

Namun, bisa berimbas juga ke penambahan fitur keselamatan pada visor.

Contohnya flat visor yang kini digemari karena dapat dilengkapi dengan lapisan pinlock dan tear off ala pembalap MotoGP.

Tentunya penambahan fitur itu membuat jarak pandang lebih bagus dan tidak berkabut.

Untuk kekuatan, lebih tergantung kepada material yang digunakan visor.

Amankah Potong Per Buat Ceperin Mobil? Bengkel Beri Jawaban Begini

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa