Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cihuy Nih, Nissan Umbar Program Menarik untuk Pembelian New Terra

Muhammad Ermiel Zulfikar - Kamis, 27 Desember 2018 | 15:20 WIB
Nissan Terra
Taufiq JF
Nissan Terra

 

GridOto.com - PT Nissan Motor Indonesia (NMI) umbar program pembelian untuk Sport Utility Vehicle (SUV) teranyarnya, yakni New Terra selama periode Desember 2018.

Dalam siaran resminya, setiap pembelian New Nissan Terra pada Desember 2018, konsumen berhak mendapatkan biaya jasa servis sampai dengan sampai dengan 50.000 km atau setara 4 tahun.

Terdapat pilihan program pembiayaan nol persen dengan beberapa perusahaan pembiayaan yang bekerja sama dengan Nissan.

Lalu, ada juga hadiah eksklusif bagi 300 pengiriman pertama Nissan Terra berupa car cover, delivery kit box, dan prosedur standar baru untuk pelayanan terhadap konsumennya.

(Baca Juga : Dituduh 'Kaya Mendadak', Adik Carlos Ghosn Ikut Dituntut Nissan)

Selain itu, PT NMI memastikan pesaing Mitsubishi Pajero Sport dan Toyota Fortuner ini sudah tersedia di semua dealer mereka di Tanah Air.

"Selamat menikmati pengalaman menyenangkan di setiap momen berkendara bersama Intelligent SUV ini," ujar Sooyeon Joo, deputy director marketing NMI dalam siaran resmi yang dikirimkan Nissan, Kamis (27/12/2018).

Sebagai informasi, SUV ladder-frame terbaru Nissan tersebut ditawarkan mulai Rp 464 juta on the road DKI Jakarta.

Nissan juga menawarkan harga peluncuran khusus untuk periode terbatas, yaitu Rp 515 juta (on the road DKI Jakarta) untuk varian terlaris, VL 2WD.

(Baca Juga : Resmi, Ini Harga Nissan Terra di Indonesia)

Tersedia dalam empat variant dan lima pilihan warna, yaitu MT (4X2), E AT (4X2), VL AT (4X2) dan VL AT (4X4).

Beberapa fitur canggih disematkan di SUV bermesin 2.500 cc 4 silinder diesel yang punya basis mirip dengan saudaranya, yakni Nissan Navara.

Antara lain Intelligent Rear View Mirror, Intelligent Around View Monitor (monitor pintar memantau sekeliling) dengan Moving Object Detection (deteksi objek bergerak), Blind Spot Warning (peringatan titik buta) dan Lane Departure Warning (peringatan pindah jalur).

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa