Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Vespa All Sport, Ini Lho Bengkel Spesialis Vespa Kencang di Magelang

Ditta Aditya Pratama - Jumat, 12 Oktober 2018 | 17:48 WIB
Aji VAS, owner Vespa All Sport spesialis vespa kencang di magelang
Agun / GridOto.com
Aji VAS, owner Vespa All Sport spesialis vespa kencang di magelang

GridOto.com - Motor Vespa memang tergolong banyak penggemarnya di Indonesia, apalagi kalau ngomongin soal Vespa lawas.

Namun banyak yang menganggap motor Vespa lawas itu enggak bisa kencang dan dianggap motor pelan.

Hal inilah yang membuat Jati Wahyu Aji, punggawa bengkel Vespa All Sport (VAS) untuk menggarap Vespa yang bisa diajak ngebut.

Malah Aji punya slogan sendiri di bengkelnya yaitu 'Siapa bilang Vespa itu Pelan?'

(BACA JUGA: Worner Matic, Bengkel Spesialis Transmisi Otomatis)

Makanya, di bengkel VAS ini memang cuma terima order oprek mesin aja, enggak sampai bikin body atau restorasi seperti bengkel-bengkel Vespa lain.

GridOto kebetulan sempat mampir dan berbincang langsung nih sama Aji di bengkelnya yang ada di Kota Magelang.

Ia mulai buka bengkel VAS Maret 2011 dan pernah juga mengalami masa-masa di mana orang enggak percaya dengan hasil garapannya.

"Jadi saya sebenernya mulai korek Vespa tahun 2007, itu masih banyak oang yang belum percaya dengan bikinan saya," kenang Aji.

Namun seiring berjalannya waktu, makin jelas terlihat kalau Vespa bikinannya ternyata bisa kencang dan dari situ mulai banyak terima pesanan.

Modelnya kayak pre order saja, saat ia membuat satu mesin, terbukti kencang, dijual. Dan begitu seterusnya.

Malah pada tahun 2014, Aji sempat mengirim beberapa mesin oprekannya ke Malaysia. 

"Sebenernya Vespa All Sport itu asalnya dari saya dan teman-teman pengguna Vespa, tapi bawanya kencang-kencang. Nah sekarang teman-teman saya itu sudah pada mencar, nama VAS jadi saya pakai buat bengkel ini," kenang Aji.

(BACA JUGA: MD Autoworks, Bengkel Spesialis VW dan Audi di Jakarta Selatan)

Menurutnya panggilan bengkel juga kurang pas karena sebenarnya Aji lebih sering jadi mekanik panggilan.

"Kalau ada yang minta diberesin dari luar kota, saya tinggal datang saja bawa boring mesin bikinan saya. Nanti di tempat klien tinggal pasang, oprek sedikit. Enaknya mesin 2-tak begitu, ga perlu oprek-oprek head, ato cam. Praktis," ungkap Aji yang kebetulan baru pulang dari Jakarta ini.

Contohnya saat ia mendapat panggilan ke Denpasar, Bali. Sesampainya di Bali dan menyelesaikan urusan dengan klien utama lalu ia memberi kabar melalui sosial media kalau ia sedang ada di Bali dan siap pulang ke Magelang.

"Jadinya nanti sembari pulang dari Bali, saya kabari lagi teman-teman saya. Misal di Surabaya, Ngawi, Sragen, pokoknya yang sejalur pulang. Mana lagi yang mau saya oprek? Nanti saya tinggal mampir," tambah Aji yang sekali jalan ke luar kota biasanya membawa boring hingga 5 buah dan biasanya habis.

Bengkel VAS fokus garap boring alias blok mesin Vespa
Agun / GridOto.com
Bengkel VAS fokus garap boring alias blok mesin Vespa

Kadang juga kebalikannya, ada juga Vespa yang dikirim langsung ke rumahnya di Magelang.

Saat GridOto menyambangi rumah Aji, kebetulan di garasinya di luar sedang ada Vespa kiriman dari Bali, Semarang, Jogjakarta, hingga Slawi.

"Sebenarnya lebih banyak di dalam. Di kontrakan juga. Enggak saya taruh di sini semua," tambah Aji.

Oh iya, meski seringnya ngoprek mesin Vespa, ia juga menerima korek mesin motor lain selama motornya berjenis 2-tak.

(BACA JUGA: Jangan Asal Kuras Oli Matik VW dan Audi, Ini Kata Salah Satu Bengkel Spesialisnya)

"Pernah waktu pulang dari Bali saya mampir dulu ke Nganjuk betulin Satria, ke Mojokerto garap Y125Z. Saya enggak ngerti 4-tak. Fokus di 2-tak saja. Bisa dibilang spesialis masalah boring, karena dari dulu saya belajarnya soal blok," beber Aji.

Nah kalau kamu punya masalah di blok mesin motor 2-tak kamu, bisa juga nih ngobrol-ngobrol sama Aji, termasuk juga soal biayanya.

Mau nyamper ke bengkel VAS langsung? Catat nih alamatnya: Jl. Kunci, Jludran, Jambewangi, Secang, Magelang, Jawa Tengah dan nomor teleponnya 085725909099.

Oh iya kalau mampir ke bengkelnya langsung jangan kaget ya kalau ternyata Aji punya piaraan langka yaitu Cagiva Mito dan Aprilia RS125!

Tunggu ulasan soal motor-motor 'ajaib' punya Aji VAS di artikel berikutnya di GridOto ya Sob... Hehehe...

Cagiva Mito dan Aprilia RS125 milik Aji VAS
Istimewa
Cagiva Mito dan Aprilia RS125 milik Aji VAS

Ongkos Modif Mercedes-Benz V250 RSE Lombardi Setara Honda HR-V Baru

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa