Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Sang Adik Raih Pole Position Pertamanya di MotoGP Ceko, Valentino Rossi Malah Komentar Begini

Rezki Alif Pambudi - Minggu, 5 Agustus 2018 | 16:10 WIB
Valentino Rossi dan adiknya, Luca Marini, saat jumpa pers setelah kualifikasi GP Rep Ceko 2018
GPOne.com
Valentino Rossi dan adiknya, Luca Marini, saat jumpa pers setelah kualifikasi GP Rep Ceko 2018

GridOto.com - Brno adalah sirkuit spesial bagi the one and only Valentino Rossi.

Valentino Rossi meraih pole position pertama dan kemenangan pertama pertamanya di Brno.

Di MotoGP Ceko 2018 ini, keistimewaan Brno juga menular ke sang adik, Luca Marini.

Luca Marini berhasil meraih pole position di kelas Moto2.

(BACA JUGA:Warm-up MotoGP Ceko: Duo Ducati Tercepat Pakai Senjata Baru, Valentino Rossi Merosot Jauh)

The Doctor benar-benar tidak bisa menyembunyikan rasa bangga dan bahagianya kepada adiknya.

"Ini adalah momen hebat bagi keluarga kami dan ibu kami," kata Rossi tersenyum, dikutip GridOto.com dari GPOne.

"Aku punya banyak alasan untuk bahagia, aku bahagia untuk Luca, yang berhasil lakukan langkah besar di tiga balapan terakhir, juga untuk timku," sambungnya.

Kata Rossi, ini momentum bagi adiknya untuk meraih hasil terbaik.

(BACA JUGA:Sudah Mau Mulai Nih! Ini Link Live Streaming MotoGP Ceko)

The Doctor berharap Luca menang di Brno seperti halnya dirinya dulu.

Malahan, Rossi mengira bahwa adiknya bisa meraih hasil lebih baik darinya hari ini.

"Tapi kupikir untuk balapannya Luca sedang dalam posisi lebih baik daripada aku," kata Rossi sambil tertawa.

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : gpone.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa