Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hitam Putih Akan Menghiasi Kembali Trotoar Warna-Warni Setelah Asian Games 2018

Agilvi Oktora Nurradifan - Selasa, 31 Juli 2018 | 20:54 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno di Plaza Kenari Mas, Senen, Jakarta Pusat, Selasa (31/7).
Wartakotalive.com
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno di Plaza Kenari Mas, Senen, Jakarta Pusat, Selasa (31/7).

GridOto.com - Beberapa jalan Jakarta dihiasi trotoar yang berubah warna jadi lebih meriah.

Ternyata trotoar warna-warni tersebut untuk menyambut gelaran Asian Games 2018.

Pemprov DKI Jakarta melakukan pembenahan dengan mempercantik hampir seluruh wilayah Jakarta.

Dilansir dari Wartakotalive.com, kendati demikian, kepolisian Polda Metro Jaya menilai mewarnai pembatas trotoar menyalahi aturan.

(BACA JUGA: Tenang, Polisi Tidak Akan Menilang Pelanggar Aturan Ganjil-Genap, Asal...)

Menanggapi hal tersebut, Wakil Gubernur Jakarta Sandiaga Uno menyatakan mewarnai bahu jalan dengan cat warna-warni hanya untuk menyemarakkan Asian Games 2018.

"Sekarang kami antusias menghadapi Asian Games, tapi jangan sampai mengabaikan fingsi keselamatan dari warna tersebut," kata Sandiaga di Plaza Kenari Mas, Senen, Jakarta Pusat, Selasa (31/7).

Oleh karena itu, ia siap untuk mengembalikan warna hitam putih di pembatas jalan trotoar usai Asian Games 2018.

"Jadi tentunya akan kami ikuti sesuai dengan pemangku kepentingan lainnya tentunya dengan kepolisian Polda Metro Jaya dan teman-teman di Ditlantas," ucapnya.

(BACA JUGA: Program Menarik Untuk Toyota Yaris dari Auto2000)

Editor : Niko Fiandri
Sumber : wartakotalive.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa