Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Isu Honda CB150R Street Fire Bakal Difacelift

Dida Argadea - Rabu, 11 Juli 2018 | 14:03 WIB
Honda CB150R ExMotion
DAB / Otomotifnet
Honda CB150R ExMotion

Gridoto.com - Kabar soal facelift Honda CB150R Street Fire belakangan ini tengah ramai dibicarakan.

Salah satu indikasinya terlihat dari gelagat Astra Honda Motor (AHM) yang tampak mengerem penjualan CB150R Street Fire di bulan Juni kemarin.

Bayangkan saja, dari Januari-Mei penjualan wholesales CB150R Street Fire ini menurut data AISI (Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia) selalu konsisten di atas 6.000 unit, bahkan pernah mencapai 9.134 unit di bulan Maret.

Namun pada Juni lalu penjualannya hanya 1.975 unit.

(BACA JUGA: Servis Ringan Yamaha Scorpio di VB Motor, Rp 60 Ribu, Dapat Banyak)

Kalau pada Juni ada libur lebaran, penurunan jumlah yang signifikan ini tak terjadi pada produk lain AHM, misalnya CB150 Verza, CRF150L maupun Vario series.

Selain itu, kalau melihat umur produk CB150R ini masuk akal kalau dapat facelift.

Pertanyaannya, akan seperti apa wujud CB150R Street Fire facelift ini?

Honda CB150R Street Fire current version
AHM
Honda CB150R Street Fire current version

Baik bocoran dari pihak AHM maupun spy shoot memang belum ada yang mampir ke redaksi GridOto.com.

Editor : Niko Fiandri

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa