Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil-mobil Laris Ini Cocok Lho Ditambah DRL LED

Ivan Casagrande Momot - Sabtu, 7 Juli 2018 | 12:30 WIB
DRL All New Rush plug and play
Istimewa
DRL All New Rush plug and play

GridOto.com - Selain memberi kesan mewah, ternyata penggunaan DRL LED baik yang melekat di lampu utama atau terpisah punya fungsi lain.

DRL adalah teknologi yang dibuat untuk menunjang keselamatan berkendara agar kendaraan lebih kasat mata.

DRL LED memancarkan cahaya yang menyala di siang hari untuk memberi informasi pada pengguna jalan lain.

Nah karena unsur gaya dan fungsi-nya, beberapa mobil laris saat ini bisa lho cangkok DRL LED baru.

Berikut deretan mobil yang klop cangkok DRL LED.

1. Mitsubishi Xpander

Xpander yang bakal dihadirkan di Vietnam
Autopro.com.vn
Xpander yang bakal dihadirkan di Vietnam

Desain muka Mitsubishi Xpander yang agresif tentu menantang untuk diberi sentuhan modifikasi.

Sayangnya, di balik tampilan keren ini masih ada beberapa kekurangan. Lihat aja headlamp kotak di area bumper yang khas itu

Maka demi menyempurnakan Xpander, banyak owner yang melirik DRL sebagai item utama yang mesti terpasang.

modifikasi eksterior Xpander ala anak-anak X-MOC
Facebook X-MOC
modifikasi eksterior Xpander ala anak-anak X-MOC
Opsinya bisa membingkai lampu utama dengan DRL custom berwarna. Atau memanjang sejajar lampu senja dan sein biar apik

2. Toyota Innova Reborn & Venturer

Toyota Innova Reborn Q Ativus
Toyota Innova Reborn Q Ativus

Generasi terbaru Innova memang jadi model laris di segmen Medium MPV. 

Dengan wajah lebih segar membuat Innova Reborn dan Venturer juga jadi sasaran empuk modifikasi. Meski sayang fascianya sederhana tanpa dengan DRL LED model titik.

Nah ubahan lampu utama dengan DRL LED model memanjang seperti mobil Lexus dijamin bisa membuat tampilan Innova makin keren.

3. All New Rush-Terios

All New Toyota Rush
Indianautoblog.com
All New Toyota Rush

Mirip dengan saudara tuanya, All New Rush-Terios seperti kembar identik. Namun tetap dirasa kurang tanpa DRL LED.

Opsi DRL LED memanjang bisa membuat tampang Rush-Terios baru lebih modern.

"Sebetulnya sih DRL itu unversal ya, hampir bisa dipasang di semua mobil" seru Rico, punggawa Shine Auto Light.

Artinya, tak hanya mobil itu saja yang bisa dipasangi DRL. Hanya saja cukup marak dicangkok pada mobil-mobil lansiran Jepang.

"Nah kecuali mobil Eropa dan Amerika ya, itu banyak kesulitan makanya jarang" tutup Rico.

Soal harga, DRL LED dibanderol hanya pada Rp 1,3 jutaan dengan proses pasang 1-2 jam saja.

 

Digimods Kawasaki KLX 230 SM Pakai Livery Winter Test Kawasaki WSBK

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa