Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Helm Klasik Buatan Indonesia Go International, Dipakai Balap Flat Track

Dimas Pradopo - Selasa, 26 Juni 2018 | 19:19 WIB
Helm Elders Company dipakai balap Flat Track di Perancis
Istimewa
Helm Elders Company dipakai balap Flat Track di Perancis


GridOto.com - Fenomena helm buatan Indonesia yang go international semakin ramai saja, yang terbaru adalah Helm berlabel Elders Company dipakai di event roda dua dunia.

Helm bergaya klasik ini menjadi perhatian The Wheels and Waves-Festival di Biarritz, Prancis.

Event ini merupakan tempat berkumpulnya pengendara sepeda motor dan peselancar untuk menunjukan eksistensi mereka.

Wheels and waves edisi ke 7 diadakan selama 4 hari mulai tanggal 14-17 Juni 2018 lalu.

Sedang helm Elders Company muncul saat dipakai legenda Skate dunia, Steve Caballero yang merupakan peserta aktif Wheels & Waves dalam beberapa tahun terakhir.

Ia memakai helm buatan Indonesia dalam sesi balap EL ROLLO yang merupakan balapan motor Flat Track, balap di trek tanah datar tanpa ada gundukan.

Steve Caballero tampak keren menggunakan Helm Elders Company tipe Raid Premium berwarna merah.

Elders Company
Istimewa
Elders Company

Helm ini memiliki spesifikasi shell atau batok dari fiberglass, inner yang diklaim nyaman karena bahannya kulit pilihan dan memiliki tali pengikat dengan double D ring.  

"Fenomena ini sekaligus membuktikan bahwa produk lokal buatan Indonesia sudah mulai mendapatkan tempat di kancah internasional," beber Heret Frasthio dari Elders Company.

"Sehingga sepatutnya Brand Indonesia dapat lebih percaya diri dalam bersaing dengan produk dari luar Negeri," sambungnya.

Elders Company sendiri merupakan brand lokal dengan taste dan rasa international yang berbasis di Jakarta.

Produknya, selain helm juga ada riding gear lain seperti jersey, jacket hingga glove dan t-shirt.

Helm Elders Company
Istimewa
Helm Elders Company

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa