Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Blak-blakan Mukiat Sutikno: Di Hyundai Bakal Ada 'Bunga' LMPV

Taufiq JF Putra - Senin, 4 Juni 2018 | 13:30 WIB
Mukiat Sutikno, Presiden Direktur PT Hyundai Mobil Indonesia
Taufiq JF
Mukiat Sutikno, Presiden Direktur PT Hyundai Mobil Indonesia

Kendala tak beragamnya tipe di Hyundai diakui Mukiat berpengaruh terhadap performa penjualan.

"Mmmm..Iya benar.. benar.. Kebetulan saat di Astra dulu , Peugeot 206 sebagai bunganya di 2002-2004, atau di General Motors ada Captiva. Di Hyundai belum ada 'bunga' untuk didevelop lebih besar lagi," jelasnya.

Di Hyundai sebenarnya ada salah satu bintang, Avega, tetapi menurut Mukiat tipe ini tidak didevelop lagi.

"Sedangkan yang baru yang keluar sedan. Kalau sedan gak mungkin bisa bermain," tegasnya.

Tetapi Mukiat optimis, tak lama lagi, Hyundai akan memiliki 'bunga'.

"Beberapa waktu lalu, kami bertemu dalam regional product meeting, kami sempat sharing soal produk dari Indonesia suka tak suka, mau tak mau akan merambah. Dan sebagian besar peserta dari negara lain setuju," jelas Mukiat.

Dan benar saja, Mukiat mencontohkan Mitsubishi Xpander ke Philipina sudah terjadi.

Honda Mobilio pun demikian

Ini semua akan membuka mata prinsipal.

"Dengan adanya push merek lain, mereka akan mempercepat develop produk baru yang mampu bersaing. Produk baru LMPV yang akan meluncur ini akan sesuai dengan keinginan konsumen di sini. Harapan kami bisa diluncurkan 2-3 tahun ke depan," tutup Mukiat.

Ditunggu Pak..

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa