Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yayasan AHM Punya Lab Safety Riding, Fasilitasnya Banyak Banget Sob!

Naufal Shafly - Jumat, 11 Mei 2018 | 20:59 WIB
Salah satu fasilitas Safety Riding di Gedung Safety Riding Lab Astra Honda
Istimewa
Salah satu fasilitas Safety Riding di Gedung Safety Riding Lab Astra Honda

GridOto.com - Yayasan Astra Honda Motor (YAHM), hari ini (11/5/2018) meresmikan Safety Riding Lab Astra Honda, tempat ini merupakan sarana dalam kampanye keselamatan berkendara duta Safety Riding AHM di SMK Mitra Industri MM2100, Cikarang, Jawa Barat.

Safety Riding Lab Astra Honda memiliki fasilitas yang terbagi dalam beberapa zona, masing-masing zona difungsikan secara komprehensif untuk memberikan kemudahan dalam menyampaikan dan menerima materi tentang kampanye keselamatan berkendara.

Zona yang pertama adalah Zona Audio-Visual, Area ini digunakan untuk penyampaian materi serta diskusi teknik dan etik berlalu lintas dan menyaksikan video kreatif dan kekinian bertema kampanye keselamatan berkendara yang merupakan hasil karya peserta lomba vlog yang diadakan AHM.

Zona Audio-Visual juga berfungsi sebagai ruang sekretariat para duta muda keselamatan berkendara, mereka bisa memanfaatkannya sebagai ruang pembuatan blog dan pembahasan fotografi yang sebelumnya sudah diajarkan AHM, di kegiatan Safety Riding Camp dalam dua tahun terakhir.

(BACA JUGA: Setelah Avanza, Ini Dia Mobil Bekas Banyak Diburu Jelang Lebaran)

Zona kedua adalah Zona Simulasi, yang memiliki dinding tiga dimensi layaknya di jalan raya. Area ini dilengkapi dengan media praktek berupa Honda Riding Trainer (HRT) dan riding gears.

Tak hanya itu, di tempat ini, para duta keselamatan berkendara juga bisa mempertajam ilmunya dengan buku-buku referensi yang tersedia di zona ini.

Zona ketiga adalah Zona Praktek, yang desainnya mengacu pada Peraturan Kapolri no 9 tahun 2012 tentang Surat Izin Mengemudi.

Zona ini berfungsi sebagai area simulasi berkendara yang lengkap dengan tekstur berbagai kondisi jalan dan rambu-rambu lalu lintas.

(BACA JUGA: Makin Banyak Taksi Pakai MPV, Apa Kabar Toyota Limo?)

Menurut Putu Astawa, Ketua YAHM, Safety Riding Lab Astra Honda merupakan tahap lanjut upaya yayasan mengampanyekan keselamatan berkendara di kalangan anak muda.

“Safety Riding Lab Astra Honda di lingkungan sekolah ini akan kami lanjutkan di sekolah-sekolah lain, sehingga kampanye keselamatan berkendara dapat dilakukan para anak muda dengan semakin kreatif dan optimal," kata Putu

"Dukungan kuat para duta keselamatan berkendara dan komitmen sekolah menjadi kunci utama keberhasilan kegiatan ini secara jangka panjang,” tambahnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa