Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Panduan Servis All New Honda Vario 125 dan 150, Bulan Pertama

Muhammad Farhan - Selasa, 8 Mei 2018 | 15:15 WIB
All New Honda Vario 150
Joni/otomotifnet
All New Honda Vario 150

GridOto.com - Perawatan kendaraan merupakan salah satu hal yang perlu diperhatikan setiap pemilik agar performa dan kenyamanan motor tetap prima.

Nah kali ini, GridOto menyambangi bengkel resmi Honda untuk mengetahui lebih lanjut perihal servis pertama varian All New Honda Vario 125 dan 150.

Apa saja yang diperiksa saat servis pertama kedua skutik bergaya sporty ini?

"Untuk perawatan berkala pertama, pemeriksaan yang dilakukan hampir sama seperti Vario versi sebelumnya, periksa kondisi umum motor dan penggantian oli mesin," ujar Aditya, Service Advisor AHASS Honda Wahana Ciputat, Tangerang Selatan kepada GridOto.

(BACA JUGA: Lagi Ngidam CRF150L Ya? Segini Lo Cicilannya di Solo, Jawa Tengah)

Buat Anda para pemilik Vario 125/150 pun tidak perlu khawatir keluar biaya servis dan oli, karena biaya jasa dan oli untuk servis pertama tidak dipungut biaya oleh bengkel AHASS.

"Sebagai tambahan, segera bawa Vario Anda untuk servis berkala jika sudah mendekati 1.000 kilometer atau dua bulan sejak kendaraan Anda terima," pesan Aditya.

Itulah penjelasan mengenai servis pertama untuk Honda All New Vario 125 dan 150.

Jika motor kamu sudah memasuki masa interval pemakaian, sebaiknya segera bawa ke bengkel AHASS terdekat ya.

Selain menjaga motor tetap prima, perawatan berkala juga bisa menjaga agar garansi motor tidak hangus.

Editor : Luthfi Anshori

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa