Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Setelah Insiden MotoGP Spanyol, Akhirnya Jorge Lorenzo Angkat Bicara

Radityo Kuswihatmo - Senin, 7 Mei 2018 | 09:43 WIB
Dani Pedrosa, Jorge Lorenzo, dan Andrea Dovizioso terlibat dalam satu kecelakaan di Jerez
Instagram/dee_ashray
Dani Pedrosa, Jorge Lorenzo, dan Andrea Dovizioso terlibat dalam satu kecelakaan di Jerez

GridOto.com - MotoGP Spanyol di trek Jerez tahun 2018 ini menjadi kekecewaan sangat besar bagi Jorge Lorenzo.

Setelah 3 balapan di musim 2018 yang berjalan buruk, ini kali pertama Jorge Lorenzo tampil kompetitif.

Dirinya bahkan sempat memimpin di awal balapan sebelum akhirnya disalip oleh Marc Marquez.

Tapi sayang nasib berkata lain, Lorenzo mau tak mau harus puas mengakhiri balapan dengan DNF.

(BACA JUGA: Ada Apa ya Juri MotoGP Spanyol Menolak Bertemu Dani Pedrosa? )

Setelah balapan berakhir, Jorge Lorenzo akhirnya juga mau memberikan pernyataannya.

"Gambarnya jelas memerlihatkan situasi, aku tidak ingin banyak bicara tentang itu atau menyalahkan," ujar Jorge Lorenzo seperti dikutip GridOto.com dari Speedweek.com.

Jorge Lorenzo menyebut kecelakaan itu sebagai buntut manuver yang tidak beruntung.

"Kami belum pernah terlibat insiden seperti ini," kata Lorenzo.

(BACA JUGA: Dani Pedrosa Enggak Puas dengan Keputusan Juri MotoGP Spanyol)

"Semua serbacepat, aku segera masuk ke dalam, ternyata Dani ada di situ," tambahnya.

Jorge Lorenzo pun mengaku tidak mampu menghindari benturan dan terjatuh.

"Semua terjadi seperti domino, bagi kami ini sangat disayangkan, terutama untuk Dovi dan Ducati terkait pertarungan gelar," tegas Jorge Lorenzo.

Jorge Lorenzo mengakui dengan sangat dirinya tidak menyadari adanya Dani Pedrosa di racing line bagian dalam.

(BACA JUGA: Insiden MotoGP Spanyol 2018, Valentino Rossi Salahkan Siapa?)

Dirinya mengakui mengetahui siapa pembalap di belakangnya berdasarkan pit board tapi dirinya tidak tahu seberapa jauh pembalap itu.

"Kami tidak memiliki mata di belakang, hanya pembalap di belakang yang bisa melihat dan bertanggung jawab," ujar Jorge Lorenzo.

"Dan itu adalah Dani, tapi, Dani, aku dan Dovi semua terlibat, aku tidak ingin menyalahkan satu pun," tambahnya.

 

Editor : Fendi
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa