Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sadis! Ketahuan Mencuri di Bengkel, Bocah Ini Disiram Oli Bekas

Hendra - Senin, 30 April 2018 | 16:52 WIB
Ketahuan mencuri disiram oli
Hadi URC
Ketahuan mencuri disiram oli

GridOto.com-  Sebuah foto di facebook memperlihatkan seorang anak sedang mengguyur kepalanya dengan oli bekas .

Anak tersebut mengguyur kepalanya dengan oli bekas lantaran ketahuan mengambil onderdil di sebuah bengkel di Sleman, Yogyakarta.

Akun Facebook Rohmat Tri Anto mengunggah foto tersebut di Grup Info Cegatan Jogja (ICJ), Senin (30/4).

Kiriman yang dibagikan Rohmat Tri Anto ini berasal dari akun Mas Hadi Urc.

(BACA JUGA : Tega! Bocah Diikat di Motor Oleh Ayahnya Untuk diantar Sekolah)

Di bawah beberapa foto tersebut, Mas Hadi Urc menulis:

Meski sudah terlambat Kami datang untukmu.

Nak, maafkan kami. Kami baru tahu ketika kejadian berselang hari. Saya menangis melihatmu pasrah mengguyurkan olie belas ke kepalamu, membahayakan kedua matamu, masuk ke telingamu, bahkan mungkin terjilat dan terminum olehmu. Kamu nampak sangat tidak berdaya melakukan penolakan dan nalar ke anak-anakanmu belum cukup untuk melakukan alasan perlawanan dan membela diri.

Kamu terlihat pasrah dan bahkan sambil tersenyum saat dipaksa mengguyur olie bekas ke kepalamu, saya sangat mengerti perasaanmu saat itu.

Kamu merasa bersalah karena memang telah mengambil onderdil bekas di bengkel itu. Dan sama sekali tidak ada yang peduli kepadamu karena statusmu yang yatim piatu. Tidak ada orang dewasa di sekitar kejadian itu yang bisa berpikir sedikit waras, mencegah dan membelamu atas ketidak adilan itu.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa