Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Edan! Lupa Lokasi Parkir, Pria Ini Baru Temukan Mobilnya 20 Tahun Kemudian

Akbar - Senin, 20 November 2017 | 20:08 WIB
Ilustrasi mobil tua
The Independents
Ilustrasi mobil tua

GridOto.com - Lupa posisi mobil atau motor di tempat parkir mungkin sering menimpa banyak orang.

Namun, lupa yang ekstrem membuat seorang pria mengira mobilnya telah dicuri dan memutuskan untuk melapor ke polisi.

Namun, 20 tahun kemudian, pihak berwajib kota Frankfurt menemukan fakta bahwa pria tersebut hanya lupa dimana dia memarkirkan mobilnya.

Dilansir dari The Independent, ternyata, mobil milik pria berusia 76 tahun itu ditemukan di sebuah garasi, di bangunan industri tua yang akan dibongkar.

Polisi menyelidiki pemilik mobil tersebut setelah sebuah laporan menyebutkan ada mobil  terparkir di industri tua yang akan dibongkar.

Menurut koran regional Jerman, Augsberger Allgemein, polisi memutuskan untuk mempertemukan pria itu dengan mobilnya.

(BACA JUGA: Wow, Ban Mobil Diganti dengan Coca-Cola Bagaimana Hasilnya? Cek Videonya)

Namun, mobil tersebut tidak dapat berfungsi dan harus dibuang.

Insiden yang sama pernah juga terjadi di Jerman, ketika seorang pria dipertemukan kembali dengan mobilnya setelah dua tahun berada di tempat parkir.

Pria itu juga lupa di mana dia memarkirkan kendaraanya. Kemudian, dia membuat laporan ke polisi dan mobilnya ditemukan sejauh 4 km dari tempat pria itu mengira telah memarkirnya.

Di dalam mobil itu, terdapat uang tunai senilai 40.000 euro atau Rp 637 juta yang terletak di bagasi, bersama sejumlah perlengkapan senilai 50.000 euro atau Rp 797 juta.

Awal tahun ini, seorang pria asal Skotlandia juga kehilangan mobilnya setelah menghadiri sebuah pertunjukan di Manchester.

Dia telah mencarinya selama 5 hari, sebelum akhirnya menyerah. Dia juga menghubungi dewan dan berbagai perusahaan untuk melacak keberadaan kendaraan tersebut.

Pria itu kemudian melapor ke polisi atas dugaan pencurian mobilnya, Namun, 6 bulan kemudian, dia menemukan mobilnya di lokasi parkir, tepat di mana dia meninggalkannya.

Denda parkir selama 6 bulan tersebut diperkirakan mencapai 5.000 poundsterling atau Rp 89 juta.

Editor : Akbar

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Mazda CX-5 Kayang di Overpass Manahan Solo, Kolong Tatap Langit Libatkan Kijang Innova Hitam

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa