Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lihat Nih, Honda CR-V Diesel Untuk Balap! Kabinnya Cuma Ada Jok Bucket dan Roll Bar

Hikmawan M Firdaus - Selasa, 14 November 2017 | 13:00 WIB
Honda CR-V versi mobil balap
SERGIU TUDOSE
Honda CR-V versi mobil balap

GridOto.comHonda CR-V adalah jenis Medium SUV yang identik mengangkut keluarga, namun apa jadinya jika diubah menjadi mobil balap?

Honda UK dan Mission Motorsport menciptakan mobil balap berbasis CR-V diesel yang akan berlaga di Race of Remembrance di sirkuit Anglesey, Wales.

Race of Remembrance adalah ajang balapan untuk menggalang dana kemanusian yang diadakan oleh Mission Motorsport.

Honda CR-V 1.6 i-DTEC AWD EX  versi balap
SERGIU TUDOSE
Honda CR-V 1.6 i-DTEC AWD EX versi balap

Menggunakan model CR-V 1.6 i-DTEC AWD EX sebagai fondasi untuk proyek modifikasi ini, tampilan standar CR-V kini berubah drastis.

(BACA JUGA: Di Balik Tampilan Sangar Honda Civic 1997, Ternyata Punya Tenaga 873 DK, Bro!)

Dari tampang luar jelas aura balap terpancar dari CR-V ini dengan corak merah di sekujur tubuh mobil melapis odi dasar warna putih.

Pada gril depan ditambahkan lampu LED untuk membantu pencahayaan dan pada kap mesin juga terdapan hood scoop.

Honda CR-V kini menggunakan pelek yang lebih lebar dari Civic Sport dan kaliper rem Brembo dari Honda Civic Type R.

Interior Honda 1.6 i-DTEC AWD EX
SERGIU TUDOSE
Interior Honda 1.6 i-DTEC AWD EX

Untuk menunjang stabilitas saat meningkung, Honda CR-V ini juga diturunkan dan ditambahkan suspensi khusus plus adjustable camber control arms.

Pada sisi interior, kabin dibuat 'kosongan' dengan semua komponen diangkat kecuali jok bucket dan roll bar yang kokoh.

Tambah gahar kan sob? Ingat ya modifikasi ini khusus dipakai di sirkuit bukan di jalan raya!

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : Carscoops

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa