Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Panduan Servis Kawasaki Ninja 250 FI, Ini Komponen yang Mesti Diganti Setelah Usia 5 Tahun

Luthfi Anshori - Sabtu, 28 Oktober 2017 | 15:00 WIB
Kawasaki Ninja 250 FI
Fadhliansyah
Kawasaki Ninja 250 FI

GridOto.com - Pertama kali diluncurkan pada tahun 2012, Kawasaki Ninja 250 FI langsung menjadi primadona di kelas 250 cc.

Meski tergolong motor hobbies yang jarang dijadikan kendaraan untuk aktivitas sehari-hari pemilik Ninja 250 FI tetap harus rutin melakukan perawatan berkala.

Jika Anda merupakan salah satu bikers yang mendapatkan unit Kawasaki Ninja 250 FI di awal-awal peluncuran, berarti usianya sekarang kira-kira sudah 5 tahun (60.000 km).

(BACA JUGA: Marc Marquez Jatuh di Babak Kualifikasi MotoGP Malaysia)

Menurut Joko Susilo, Service Advisor Kawasaki Kawansakti Bintaro, untuk Ninja 250 FI yang sudah 5 tahun harusnya sudah pernah 2 kali servis besar.

"Kalau sudah 5 tahun harusnya sudah 2 kali servis besar, karena disarankan setiap 24 ribu km atau 2 tahun," kata Joko kepada GridOto.com (27/10).

Menu servis besar ini biasanya bongkar cylinder head untuk membersihkan piston dan ruang bakar dari kerak yang menumpuk.

(BACA JUGA: Inikah Mitsubishi Xpander Pertama Yang Mengalami Kecelakaan?)

"Tapi tergantung perawatan juga, kalau rajin dirawat biasanya tidak perlu tiap 2 tahun servis besar," tambah Joko.

Dijelaskan Joko lagi, di umur yang sudah 5 tahun atau odometer mencapai 60.000 km, salah satu komponen yang perlu diperhatikan adalah rantai keteng atau rantai mesin.

"Iya kalau sudah 5 tahun kemungkinan rantai keteng sudah mulai berisik. Dan harus diganti," pungkasnya.

(BACA JUGA: Pernah Membaca SWDKLLJ pada STNK Kamu? Yuks Simak Pengertiannya)

Sebagai informasi, rantai keteng Ninja 250 FI biasanya harus dicek setiap 2 tahun sekali atau odometer 25-28 ribu km.

Tabel Harga
Servis Ringan: Rp 175.000
Servis Berat: Rp 350.000
Rantai Keteng: Rp 420.000
Kampas Rem Depan: Rp 216.000
Kampas Rem Belakang: Rp 216.000
Filter Oli: Rp 100.000
Oli Kawasaki 4T Fully Synthetic 1L: Rp 92.000
Oli Kawasaki 4T Semi Synthetic 1L: Rp 45.000

Editor : Luthfi Anshori

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa