Sekilas Mirip, Ini Perbedaan CVT Yamaha TMAX Dengan Motor Matic Lain

Isal - Kamis, 22 Januari 2026 | 13:00 WIB

Yamaha TMAX yang dijual di Indonesia punya transmisi CVT unik

GridOto.com - Yamaha TMAX terbaru kembali dijual di Indonesia oleh PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Sekilas terlihat sama dengan skutik lain, tidak banyak yang tahu kalau CVT yang dipakai TMAX cukup unik.

Sebenarnya TMAX terbaru menggunakan sistem transmisi CVT yang lumrah ditemukan pada motor matic.

Tapi kalau biasanya CVT skutik disebut kirian karena posisinya yang selalu berada di kiri, CVT milik Yamaha TMAX malah sebaliknya.

"Kalau biasa ngomong CVT (di motor matic) itu kirian, kalau di TMAX ini kananan," buka Ferry Nurul Fajar dari Technical & Education PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) kepada GridOto pada Rabu (21/01/2026).

Isal/GridOto.com
Transmisi CVT Yamaha TMAX DX berada di sebelah kanan

Baca Juga: Daftar Harga NMAX, XMAX dan TMAX Special Livery 25th Anniversary

Soalnya sistem transmisi CVT yang isinya pulley hingga v-belt TMAX berada di sisi sebelah kanan.

"Jadi pulley hingga v-beltnya berada di sisi sebelah kanan," kata Ferry.

"Cuma untuk transmisi yang akan diteruskan ke roda belakang berada di sebelah kiri," tambahnya saat ditemui di daerah Pondok Indah, Jakarta Selatan.

YANG LAINNYA