GridOto.com - Viral sejumlah mobil jadi korban jalanan berlubang di flyover Pesing, Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat.
Akibatnya beberapa ban mobil tersebut pecah dan bocor yang diduga terjadi saat melintas di atas flyover Pesing.
Ada lima mobil berhenti di depan jembatan penyeberangan orang (JPO) Rumah Pompa.
Dugaan adanya ranjau paku juga diduga menjadi salah satu penyebab lainnya insiden pecah ban dan kebocoran serentak beberapa mobil.
Banyaknya mobil yang berhenti di sisi kiri jalan pun sempat menimbulkan antrean kendaraan yang melintas dari arah Grogol menuju Cengkareng. Yoyon (32) seorang pedagang yang mangkal di sekitar lokasi membenarkan adanya beberapa mobil yang mengalami kebocoran ban di Jalan Daan Mogot.
Menurutnya, kebocoran dan pecah ban itu disebabkan jalanan berlubang yang tajam di bagian sisi-sisinya.
"Iya emang banyak semalem, kayaknya kalau dihitung mah ada kali hampir sepuluh. Ada yang sekali kena banyak tuh berjejer di bawah (JPO)," kata Yoyon melansir Kompas.com di lokasi, Jumat (9/1/2026).
Yoyon menyebut jalanan di atas flyover Pesing sebenarnya telah beberapa kali diperbaiki.
Baca Juga: Saat Mudik Ban Bocor Jangan Main Tusuk, Tambal Pakai Cara Ini Lebih Aman
Namun, jalanan tersebut seringkali kembali rusak setelah diperbaiki berkali-kali.