Cocok Buat Motor Harian, Harga Motor Bekas Yamaha Lexi Cuma Segini

Rudy Hansend - Kamis, 8 Januari 2026 | 07:00 WIB

Motor bekas Yamaha Lexi 125 (Rudy Hansend - )


GridOto.com - Bisa untuk aktifitas sehari-hari motor bekas Yamaha Lexi 125 tahun 2018-2020 dijual mulai Rp 9 jutaan.

Motor Lexi ini menggunakan mesin 125 cc yang dilengkapi dengan VVA (Variable Valve Actuation).

Untuk Yamaha Lexi sendiri, sudah menggunakan panel instrumen digital, head lamp LED, kunci keyless untuk tipe tertentu.

Untuk kondisi barunya, harga Yamaha Lexi mulai Rp 26 jutaan, dan tipe paling mahal Lexi 155 Connected ABS di angka Rp 30 jutaan OTR Tangerang.

Sedangkan untuk harga Yamaha Lexi bekas tahun 2018-2020, kini bisa didapat mulai Rp 9 jutaan dengan kondisi pajak mati 1 tahun.

Baca Juga: Cocok Buat Antar Anak Sekolah, Motor Bekas Honda BeAT, Harganya Tinggal Segini

"Motor bekas Yamaha Lexi 2018 dijual Rp 9,4 juta untuk tipe standar kondisi pajak mati 1 tahun," ujar Santi, Marketing Laju Motor di Jl. Raya BSD No.20, Tangerang Selatan.

Santi menyebut, harga Yamaha Lexi lebih murah dari Yamaha NMAX bekas dengan tahun yang sama 2018 harganya Rp 18 jutaan untuk tipe standar.

Berikut daftar harga motor bekas Yamaha Lexi 2018-2020 di showroom Laju Motor Tangerang.

 Tahun     Harga
2018 Rp   9,4 juta
2019 Rp 11,5 juta
2019 Keyless Rp 12,8 juta
2020 Rp 13,5 juta
2020 Keyless Rp 15,6 juta

*Harga dapat berubah sewaktu-waktu.

*Harga bisa berbeda-beda tergantung kondisi motor dan pajak.