Harga Kawasaki W175 2026, Sekarang Pakai Injeksi dan Pelek Racing Ini, Ini Pilihan Warnanya

Dida Argadea - Kamis, 1 Januari 2026 | 15:30 WIB

Kawasaki W175 Street (Dida Argadea - )

Untuk pilihan warnanya, untuk versi jari-jari KMI menyiapkannya dalam dua varian yakni Pearl Stardust White, dan Metallic Graphite Gray.

Sedangkan untuk W175 Street yang pakai pelek cast wheel cuma ada satu pilihan warna yakni Metallic Spark Black.

Kalau dari segi tampilan, kesan kuat klasik jelar terasa di versi jari-jari karena kelirnya yang cenderung minimalis.

Sementara W175 Street gak lebih modern dengan striping di tangki yang agak kekinian.

Kalau soal harganya, terdapat sedikit perbedaan antara kedua tipe ini.

Tepatnya W175L yang peleknya jari-jari dibanderol lebih murah seharga Rp 38.500.000 OTR Jakarta.

Sedangkan W175 Street ditawarkan seharga Rp 38.900.000 OTR Jakarta.

Berikut adalah pilihan warna W175L dan W175 Street:

KMI
W175L Metallic Graphite Gray
KMI
W175L Pearl Stardust White
KMI
W175 Street Metallic Spark Black