Lexus GX 550 Saudara Land Cruiser 250, Beda Kasta Beda Mesin!

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Senin, 29 April 2024 | 20:35 WIB

Lexus GX 550 hadir sebagai kasta tertinggi Land Cruiser 250 (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

GridOto.com - Bersamaan dengan rilisnya Toyota Land Cruiser 250, Lexus juga umumkan kehadiran Lexus GX 550 untuk pasar Jepang (19/4).

Lexus GX 550 hadir di lini produk Lexus di Jepang sebagai alternatif mewah dari Toyota Land Cruiser 250.

Rencananya Lexus memulai penjualan Lexus GX 550 di Jepang pada musim gugur 2024.

Menariknya sebelum pemasaran Lexus GX 550 dimulai, Lexus sudah membuka pemesanan 'early bird' untuk Lexus GX 550 Overtrail+.

Penjualan Lexus GX 550 Overtrail+ akan dilakukan dalam skema lotre dan dengan jumlah terbatas 100 unit.

Lexus
Sebagai kasta tertinggi, Lexus GX 550 memiliki sejumlah perbedaan.

Baca Juga: Recall Toyota Land Cruiser 300 di Indonesia, Gara-gara Hal Ini

Tentu sebagai kasta tertinggi Toyota Land Cruiser 250, Lexus GX 550 memiliki beragam perbedaan.

Dari segi harga misalnya, Lexus GX 550 Overtrail+ dibanderol 12.350.000 yen atau Rp 1,26 miliar termasuk pajak (kurs 1 yen = Rp 102,4).

Harga tersebut hampir bisa membeli dua unit Toyota Land Cruiser 250 varian VX yang harganya 6.300.000 yen atau Rp 645,4 juta.