Ternyata Ini Peran Bushing Dalam Suspensi Mobil, Udah Tahu Belum?

Angga Raditya - Senin, 18 Maret 2024 | 10:00 WIB

Bushing suspensi mobil punya peran cukup penting. (Angga Raditya - )

Mudahnya, bushing adalah peredam pergerakan dari komponen suspensi yang bergerak.

Umumnya, "Bushing terbuat dari bahan karet agar lebih mampu meredam guncangan," timpal Sarwito dari bengkel kaki-kaki Auto Per, Joglo, Jakarta Barat.

Angga Raditya
Ilustrasi. Bushing arm menjaga pergerakan lengan ayun terhadap sasis mobil.

Baca Juga: Terungkap, Sokbreker Mobil Rusak Ternyata Bisa Karena Hal Kecil Ini

Karena guncangan diredam, getaran pun dieliminir, maka kenyamanan mobil jadi lebih terjaga.

Selain itu durabilitas dari bahan karet ini juga tergolong baik untuk pemakaian sehari-hari.

Namun jika ingin meningkatkan handling mobil, maka bushing bisa diganti dengan bahan Polyurethane (PU).

"Tapi kekurangannya, bantingan mobil jadi lebih keras karena bahan PU tidak selentur karet," wanti Midun.

Sehingga bushing berbahan PU lebih cocok untuk digunakan mobil yang benar-benar membutuhkan handling rigid dan kaku.