Neta L Jadi Mobil Listrik Baru di Tiongkok, Calon Rival IONIQ 5 CS?

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Selasa, 23 Januari 2024 | 21:30 WIB

Neta L. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

Sayangnya Neta belum merilis detail spesifikasi dari Neta L yang kemungkinan hadir di Tiongkok dalam waktu dekat.

Neta hanya membocorkan bahwa Neta L akan membawa baterai LFP Shanxing Battery dari Contemporary Amperex Technology (CATL).

Neta Auto
Interior Neta L.

Baca Juga: Ngecas Neta V di SPKLU, Segini Kapasitas Isi Daya Baterainya

Hanya saja melansir dari Car News China, Neta L mungkin saja membawa baterai yang disuplai oleh SVOLT atau anak usaha BYD FinDreams.

Soal tenaga, Neta L disebut mendapatkan motor listrik bertenaga 170 kW atau 231 dk yang menggerakkan roda belakang.

Selain versi listrik, Neta L juga akan hadir dalam versi Extended Range EV (EREV) dengan bekal tambahan mesin generator 1.500 cc dari Dongfeng dan baterai 30 kWh dari SVOLT.