Kaleidoskop 2023: Konsep Toyota Land Cruiser Listrik Debut di JMS 2023

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Minggu, 31 Desember 2023 | 13:30 WIB

Toyota Land Cruiser Se menjadi preview Land Cruiser listrik di masa depan. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

Toyota menyebut Land Cruiser Se masih mampu memberikan performa yang cukup oke ketika bertemu medan berat.

Lalu dengan sasis monokok dan penggerak listrik, Land Cruiser Se disebut bisa memberikan rasa berkendara yang nyaman di jalan aspal.

Toyota UK
Toyota Land Cruiser Se.

Baca Juga: Toyota Land Cruiser 70 Baru Ini Entengnya Kebangetan, Simak Penjelasannya

Sayangnya Toyota masih belum memberikan spesifikasi motor listrik maupun baterai dari Land Cruiser Se.

Dugaan kami, Land Cruiser Se setidaknya memiliki dua motor listrik yang mampu menggerakkan empat roda secara independen lewat torque vectoring.

Dari segi baterai, ekspektasi kami Land Cruiser Se memiliki baterai berkapasitas besar cukup untuk daya jelajah hingga 500 kilometer.