Periksa Oli Mesin Mobil Sebelum Jalan Libur Nataru Dengan Cara Ini

Radityo Herdianto - Jumat, 15 Desember 2023 | 10:00 WIB

Periksa oli mesin mobil sebelum jalan libur Nataru dengan cara ini. (Radityo Herdianto - )

Jika ujung dipstick penuh dengan warna hitam pekat atau ada serpihan kotoran maka itu indikator oli mesin sudah perlu ganti.

"Kualitas oli mesin sudah turun dan mulai ada pembentukan endapan kotoran, fungsi pelumasannya tidak bekerja baik sehingga perlu ganti," saran Edwin.

"Pastikan juga ketinggian oli tidak jauh dari batas atas indikator dipstick," imbuhnya.

Dalam penggantian oli mesin, Tjahja Tandjung, pemilik gerai oli mesin TODA, Kelapa Gading, Jakarta Utara menganjurkan untuk menggunakan engine flush.

"Engine flush diperlukan untuk membuang sepenuhnya sisa oli lama beserta endapan kotoran di dalamnya," jelas Tjahja.

Dipstick oli pada mesin mobil
 

Baca Juga: Pasang Peredam di Bagian Ini Kabin Mobil Senyap Buat Libur Nataru 

Menurutnya, dalam perjalanan panjang kerja mesin bisa lebih besar dari penggunaan harian.

Baik karena bobot muatan, kepadatan arus lalu lintas, hingga lamanya mesin menyala.

"Penggantian oli dengan engine flush mensiasati oli baru yang masuk benar-benar masih fresh," tegas Tjahja.