Resmi Kapolri Menunjuk Aan Suhanan Sebagai Kakorlantas Polri Baru

M. Adam Samudra - Jumat, 8 Desember 2023 | 09:15 WIB

Direktur Penegakan Hukum Korlantas Polri Brigjend Pol Aan Suhanan (M. Adam Samudra - )

GridOto.com - Resmi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menunjuk Brigjen Pol Aan Suhanan sebagai Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri yang baru.

Mutasi tersebut tertuang dalam Surat Telegram nomor ST/2750/XII/KEP./2023 tanggal 7 Desember 2023 yang ditandatangani oleh Asisten Kapolri Bidang Sumber Daya Manusia Irjen Dedi Prasetyo.

Dalam mutasi itu, Aan dipercaya menggantikan posisi Irjen Firman Shantyabudi yang saat ini sudah memasuki masa pensiun.

Sementara itu Brigjen Raden Slamet Santoso untuk menjabat sebagai Direktur Penegakan Hukum Korlantas Polri

Brigjen Aan merupakan lulusan Akpol 1988 yang memiliki pengalaman di bidang lalu lintas.

Jabatan terakhirnya sebelum ditunjuk sebagai Kakorlantas Polri ialah Dirgakkum Korlantas Polri yang ia duduki sejak 31 Oktober 2021.

Selain itu, pria kelahiran Kuningan 13 Januari 1967 pernah menjabat sebagai Wakapolda Banten dan Dirsamapta Korsabhara Baharkam Polri.

Untuk itu jabatan Aan Suhanan naik setingkat lebih tinggi menjadi Irjen Pol.

Baca Juga: Siap Tangani Mobil Nissan dan Datsun, Aan Automobil Jadi Rekomendasi Bengkel Spesialis di Cibinong dan Sekitarnya

Sekadar informasi bahwa pada beberapa waktu lalu Tim GridOto berkunjung ke ruangan Brigjen Pol Aan Suhanan, ia pun bercerita bahwa sangat hobi bersepeda.
 
"Kalau hari Sabtu biasanya saya mencari udara segar seperti gowes ke Gunung atau Sentul, jadi kalau capek ya berhenti. Saya lihat situasi saja, biasanya Selasa, Jumat, Sabtu dan Minggu jika jam dinas tidak ada kegiatan pagi ya saya bersepeda," kata Aan Suhanan kepada GridOto.com belum lama ini. 
 
Adam Samudra
Direktur Penindakan Hukum Korlantas Polri Brigjend Pol Aan Suhanan
 
Selain berfungsi menyehatkan jiwa dan raganya pribadi, ajang gowes ini pun sebagai langkah kampanye hidup sehat kepada masyarakat serta mendekatkan diri di tengah masyarakat.
 
"Saat bersepeda itu kita harus punya toleransi kepada pejalan lain, dan kita harus banyak mengalah karena di jalan itu banyak yang punya kepentingan ada yang mau berangkat kerja dan sebagainya," tuturnya.

Selamat, semoga bisa menjalankan tugas barunya dengan lancar.