Inilah Spesifikasi Tesla Cybertruck yang Baru Saja Menyapa Konsumen

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Senin, 4 Desember 2023 | 20:09 WIB

Tesla Cybertruck telah resmi menyapa konsumen pada awal Desember. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

GridOto.com - Tesla akhirnya mengungkap lebih banyak detail mobil baru listrik Tesla Cybertruck yang baru saja menyapa konsumen (1/12).

Tesla Cybertruck diperkenalkan sebagai model pikap listrik pertama Tesla yang tidak hanya revolusioner dari segi desain, tapi juga teknologinya.

Nah perlu disebutkan kalau Tesla Cybertruck hadir di kelas yang kini lebih ramai dibandingkan pada 2019 lalu.

Sebut saja ada Ford F-150 Lightning, RAM 1500 REV, Chevrolet Silverado EV, dan Rivian R1T.

Tentu saja untuk menghadapi rival-rivalnya yang inovatif, Tesla Cybertruck diperkuat dengan inovasi yang tidak ada di mobil lain.

Tesla
Tesla Cybertruck adalah mobil pertama yang menggunakan arsitektur 800 Volt dan sistem kelistrikan 48 volt.

Baca Juga: Makin Dekat Produksi Massal, Mobil Baru Tesla Cybertruck Terlihat Pakai Spion

Pertama dari eksterior, Tesla Cybertruck produksi mempertahankan desain cyber futuristis seperti konsepnya pada 2019 lalu.

Tesla Cybertruck juga mempertahankan bodi exoskeleton stainless steel dan kaca gorilla yang tahan banting.

Terkait dengan bodi, Cybertruck juga memiliki eksterior stainless steel unik tanpa cat seperti DeLorean DMC-12.